TRIBUNNEWS.COM, NEW YORK - Amazon.com Inc tertarik mengakuisisi layanan nirkabel ponsel prabayar Boost Mobile dari tangan operator telekomunikasi Amerika Serikat (AS) T-Mobile US Inc dan Sprint Corp.
Amazon sedang mempertimbangkan membeli Boost yang akan memungkinkan Amazon menggunakan jaringan nirkabel T-Mobile selama setidaknya enam tahun.
Sumber Reuters menyebutkan, Amazon juga akan tertarik membeli spektrum nirkabel yang akan dijual T-Mobile.
Amazon menolak berkomentar soal kabar ini. Sementara T-Mobile dan Sprint tidak segera menanggapi permintaan komentar.
Belum jelas mengapa raksasa ritel online dan penyedia layanan cloud tersebut menginginkan jaringan dan spektrum nirkabel.
T-Mobile dan Sprint telah menawarkan konsesi, termasuk penjualan Boost, untuk mengurangi pangsa pasar mereka dalam bisnis nirkabel prabayar.
Baca: Toyota dan Daihatsu Siap Rakit SUV dan MPV Listrik di 2022
Ini juga sebagai syarat mendapatkan persetujuan Pemerintah AS untuk rencana merger T-Mobile-Sprint senilai US$ 26 miliar.
Departemen Kehakiman AS perlu memeriksa pembeli dari aset milik T-Mobile yang divestasi untuk memastikannya akan tetap layak dan menjaga persaingan.
T-Mobile juga mempertimbangkan divestasi spektrum nirkabel, atau gelombang udara yang membawa data, untuk mendorong merger.
Reporter: Khomarul Hidayat
Artikel ini tayang di Kontan dengan judul: Amazon.com berminat mengakuisisi layanan nirkabel Boost Mobile dari T-Mobile
VIDEO PILIHAN