TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masuk ke Indonesia, Samsung tak hanya meluncurkan Galaxy A80 versi reguler, tetapi juga Galaxy A80 edisi Blackpink.
Mulai hari ini, Kamis (1/8/2019), smartphone ini sudah bisa dipesan di Tanah Air. Namun, jumlah yang tersedia terbatas, yakni hanya dibuat 500 unit.
Galaxy A80 edisi Blackpink ini, kata Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia Irfan Rinaldi, dirilis atas hasil kerja sama antara Samsung dan pihak Blackpink yang menjadi brand ambassador.
"Kami memilih bekerja sama dengan Blackpink untuk Galaxy A karena mereka merupakan representasi live generation yang senang membagi cerita dan pengalaman secara live," kata Irfan.
Baca: Asal Datang Pagi, Pembeli Samsung Galaxy A80 Berhak Aksesori BlackPink Gratis
Samsung, dalam keterangan resminya, Kamis (1/8/2019), mengatakan bahwa harga Galaxy A80 edisi Blackpink dibanderol Rp 15 juta, lebih mahal dibandingkan harga Galaxy A80 reguler yang dijual Rp 9,5 juta.
Dengan harga yang selisihnya lumayan dengan versi reguler itu, ternyata sudah termasuk aksesori wireless earphone Samsung Buds dan arloji pintar Samsung Galaxy Watch edisi Blackpink di dalam paket pembelian.
Sementara Galaxy A80 edisi Blackpink dijual di Indonesia dalam jumlah terbatas, hanya sebanyak 500 unit.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Mulai Hari Ini di Tanah Air, Samsung Galaxy A80 Edisi Blackpink Sudah Bisa Dipesan, Ini Harganya, https://wartakota.tribunnews.com/2019/08/01/mulai-hari-ini-di-tanah-air-samsung-galaxy-a80-edisi-blackpink-sudah-bisa-dipesan-ini-harganya.
Penulis: Fred Mahatma TIS
Editor: Fred Mahatma TIS