News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Generasi Terbaru Sony Xperia 5 Gunakan Prosesor Snapdragon 865

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Xperia 2

TRIBUNNEWS.COM - Awal bulan September lalu, Sony kembali menegaskan masih eksis di dunia smartphone dengan meluncurkan ponsel flagship terbarunya, Xperia 5.

Belum genap satu bulan kemudian, beredar kabar bahwa vendor asal Jepang ini tengah menggarap ponsel terbarunya yang memiliki hardware yang lebih bertenaga dari Xperia 5.

Ponsel anyar tersebut konon bakal ditenagai dengan calon chip high-end dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 865, yang belum resmi diumumkan.

Rumor ini berasal dari sumber media Jepang yang tengah menelisik dokumen software ponsel Xperia yang tersimpan di server distribusi firmware Sony.

Jika dilihat seksama, dokumen tersebut sebenarnya tak mencantumkan nama Snapdragon 865 secara gamblang.

Namun, di situ tercantum kode nama yang diduga tak lain mengacu pada chip ponsel tersebut, yakni "SM8250". Snapdragon 855 yang dimiliki oleh Xperia 5 diketahui memiliki kode" SM8150".

Baca: Dalam Waktu Dekat Sony Xperia 5 Dipasarkan

Dengan demikian, ada kemungkinan ponsel Xperia terbaru tadi bakal dibekali dengan chip generasi penerus dari Snapdragon 855.

Kemudian, sumber asal Jepang tadi melanjutkan, ponsel Xperia terbaru ini bakal hadir dalam dua varian, yaitu 4G dan 5

Varian 5G dari ponsel itu, sebagaimana dirangkum dari TechRadar, Selasa (1/10/2019), akan dibekali dengan modem 5G yang terintegrasi di dalam chip.

Lagi-lagi ini merupakan indikasi bahwa dapur pacu calon ponsel anyar Sony lebih bertenaga dari Xperia 5 dengan memakai chip lebih baru.

Sebab, chip Snapdragon 855 di Xperia 5 diketahui tak memiliki modem 5G terintegrasi.

Terlepas dari dukungan 5G tadi, belum jelas seperti apa spesifikasi lain dari ponsel terbaru yang kabarnya tengah digarap Sony ini.

Terlebih, pihak Sony belum memberikan informasi apapun terkait pengembangan ponsel terbaru mereka.

Ada kemungkinan pihak Sony baru akan membeberkannya di ajang Mobile World Congress (MWC) yang akan digelar di Barcelona, Spanyol, pada Februari 2020 mendatang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sony Siapkan Ponsel Xperia dengan Snapdragon 865?"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini