Cara mengaktifkan dark mode (mode gelap) Instagram versi 114.0 untuk iPhone iOS 13 dan Android 9 10 terbaru.
TRIBUNNEWS.COM - Cara mengaktifkan dark mode atau mode gelap Instagram dapat dilakukan di versi 114.0.
Dark mode Instagram dapat diterapkan pada perangkat iOS maupun Android.
Namun cara mengaktifkan dark mode Instagram tidak dapat dilakukan dalam pengaturan aplikasi.
Dikutip dari Kompas.com pada Sabtu (2/1/2019), Instagram tidak memiliki tombol khusus pada aplikasi untuk mengatur dark mode secara manual.
Tampilan Instagram akan mengikuti pengaturan layar pada perangkat ponsel.
Sebelum mengaktifkan mode gelap, sebaiknya pastikan perangkat yang digunakan.
Untuk iPhone pastikan sudah terpasang iOS 13 ke atas.
Sedangkan Android pastikan sudah menggunakan OS 10 ke atas.
Namun pada beberapa OS Android 9 sudah bisa mengaktifkan dark mode Instagram.
Untuk lebih lengkapnya silahkan simak Cara mengaktifkan dark mode Instagram.
Baca: Cara Hapus Akun Instagram Secara Permanen Tanpa Ribet
Cara mengaktifkan dark mode Instagram di iOS
Untuk mengaktifkan mode gelap di iPhone, pengguna harus melewati beberapa langkah sederhana.
Berikut langkah mengaktifkan dark mode Instagram di iOS:
1. Buka setting/Pengaturan
2. Pilih Display & Brightness
3. Pilih Dark Mode
4. Pastikan tampilan layar sudah berubah menjadi gelap
5. Instagram akan secara otomatis menjadi gelap
6. Jika belum berubah gelap, maka Anda harus memperbarui versi Instagram di AppStore
Untuk AppStore bisa unduh di sini.
Cara mengaktifkan dark mode Instagram di Android
Untuk mengaktifkan mode gelap di Android, pengguna harus melewati beberapa langkah sederhana.
Berikut langkah mengaktifkan dark mode Instagram di Android:
1. Silahkan masuk pengaturan.
2. Kemudian pilih opsi display (tampilan).
3. Aktifkan mode gelap, sebagian ponsel pengaturan ini ada dalam opsi kostumisasi (costumization).
4. Jika sudah, tampilan dark mode akan terlihat pada perangkat.
5. Silahkan buka aplikasi Instagram, apakah sudah mengikuti tampilan ponsel.
6. Jika belum, silahkan update aplikasi Instagram ke versi terbaru.
Untuk PlayStore bisa unduh di sini.
Cara menonaktifkan dark mode Instagram di iOS dan Android
Apabila pengguna ingin mengembalikan Instagram ke mode terang, dark mode ini bisa dinonaktifkan.
Untuk menonaktifkannya, silahkan ulangi langkah-langkah di atas.
Hanya saja, ganti mode tampilan dari mode gelap ke cerah.
Baca: Cara Main Game Truth or Dare di IG Seperti Gisel dan Gempi, Ikuti Langkah-langkah Mudah Ini
Selain itu, akun Instagram juga bisa dinonaktifkan untuk sementara.
Jika Anda berencana untuk menonaktifkan sementara akun Instagram, bisa ikuti langkahnya di bawah ini.
1. Kunjungi laman web Instagram kemudian pilih Log In.
2. Klik pada profil di kanan atas layar, lalu klik 'Edit Profil'.
3. Klik 'Nonaktifkan sementara akun saya' atau 'Temporarily Disable Your Account' yang terdapat di kanan bawah layar.
4. Berikan alasan mengapa anda ingin menonaktifkan akun Instagram.
5. Masukkan kata sandi pada kolom 'To continue, please re-enter your password'.
6. Terakhir klik 'Nonaktifkan sementara akun saya' atau 'Temporarily Disable Account'.
(Tribunnews.com/ Fajar)(Kompas.com/Wahyunanda Kusuma Pertiwi)