News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

WhatsApp Dark Mode Resmi Hadir di Android dan iOS, Begini Cara Mengaktifkannya

Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Whatsapp Dark Mode Kini Tersedia di iOS dan Android, Ini Cara Mengaktifkannya

TRIBUNNEWS.COM - Setelah hadir dalam versi beta beberapa bulan lalu, mode gelap akhirnya resmi hadir untuk pengguna WhatsApp Android maupun iOS publik.

Fitur ini adalah salah satu yang paling banyak ditunggu-tunggu pengguna WhatsApp, mengingat tren mode gelap di sejumlah aplikasi.

Dalam blog resminya, WhatsApp mengatakan mode gelap bertujuan untuk mengurangi ketegangan mata di lingkungan dengan cahaya rendah.

Ada dua hal yang menjadi fokus WhatsApp dalam merancang mode gelap di aplikasinya.

Baca: Viral di WhatsApp Kabar Pasien Terduga Corona di Surabaya, RSUD dr Soetomo Beri Penjelasan

Baca: Pesan Berantai Sosok Pasien Virus Corona di WhatsApp, Ernest Prakasa: Justru Mari Tegur Baik-baik

Pertama adalah soal keterbacaan, di mana warna yang dipilih adalah warna yang dapat meminimalkan kelelahan mata.

Warna gelap di WhatsApp juga disebut mendekati tema gelap yang ada di sistem default Android dan iOS.

Kedua adalah soal hierari informasi yang akan memudahkan pengguna untuk melihat informasi yang paling mencolok, seperti adanya gelembung notifikasi bewarna hijau terang pada pesan baru.

"Kami melakukan hal ini dengan menggunakan warna dan elemen desain untuk memastikan informasi yang paling penting terlihat mencolok," tulis WhatsApp dalam blog resminya, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Rabu (4/3/2020).

Baca: WhatsApp Dark Mode Kini Tersedia di iOS dan Android, Ini Cara Mengaktifkannya

Baca: VIRAL Chat WhatsApp Diduga Pasien Virus Corona Asal Depok, Berisi Permintaan Maaf & Keinginan Pilu

Cara mengaktifkan mode gelap WhatsApp

Mode Gelap di WhatsApp (neowin.net) (neowin.net)

Pengguna iPhone bisa mengaktifkan mode gelap WhatsApp dengan menuju menu "setting".

Kemudian pilih "display & brightness".

Lalu aktifkan mode gelap dengan memilih opsi "dark: turn dark mode on". Untuk mengembalikan ke tema terang pilih "Light: turn dark mode off".

Sementara untuk pengguna Android, pilih menu "setting", lalu pilih "chat", dan lanjutkan dengan memilih "theme".

Kemudian pilih "dark: turn dark mode on" untuk mengaktifkan mode gelap.

Baca: Panduan Dapatkan Berbagai Informasi Imigrasi Lewat Whatsapp

Baca: Chat WhatsApp Diduga Pasien Positif Corona Depok Viral, Ingin Foto Keluarga & Rumahnya Tak Diekspos

Untuk mengembalikan ke tema terang pilih "Light: turn dark mode off".

Khusus versi Android akan ada satu opsi lagi bernama "system default".

Opsi ini memungkinkan tema gelap secara otomatis mengikuti tema pada sistem yang terpasang di perangkat.

Cara mengaktifkannya, pilih "system default" lalu ubah pengaturan pada perangkat dengan menuju ke menu "setting", lalu "display", dan pilih "dark theme" pada ponsel Android.

Berdasarkan pantauan KompasTekno, Rabu pagi, belum semua pengguna memperoleh update mode gelap di WhatsApp.

Pembaruan ini agaknya disalurkan secara bertahap sehingga mereka yang belum dapat mesti sedikit bersabar menunggu.

Baca: Siswa Ungkap Isi Pesan Grup WhatsApp dari Pembina Pramuka Sehari sebelum Susur Sungai Sempor

Baca: Isi Pesan Grup WhatsApp dari Pembina Pramuka Sehari sebelum Susur Sungai Sempor: Ada Rute Outbond

Update WhatsApp dengan fitur Dark Mode dapat dicek di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna perangkat iOS.

Bagi yang tidak ingin menunggu dapat menggunakan file APK WhatsApp bagi pengguna beta tester, caranya dapat disimak di sini, Begini Cara Mengaktifkan Dark Mode di WhatsApp Android.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Mode Gelap Resmi Hadir di WhatsApp Android dan iOS

(Kompas.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini