Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Oppo resmi memperkenalkan ponsel terbarunya yaitu Reno 3 Pro, dengan desain dual punch hole Camera.
PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto menjelaskan, mengusung tag line clear every shot Oppo Reno 3 Pro disematkan dua kamera ganda pada lubang punch hole yaitu kamera utama 44 MP Ultra Clear dan 2 MP kamera depth of field.
"Kamera depan Reno 3 Pro dilengkapi dengan teknologi Ultra Selfie Night Mode, yang mampu memaksimalkan kualitas pengambilan gambar selfie di malam hari," ujar Aryo dalam peluncuran online, Selasa (21/4/2020).
Ia menambahkan, selain itu ada juga fitur OSIE yang memungkinan perekaman video pendek di aplikasi Instagram atau TikTok menjadi lebih tajam, detail dan tidak patah-patah.
Baca: Newcastle United Diakuisisi Pangeran Salman, Pochettino dan Willian Jadi Incaran Teratas
Baca: Apakah Mencicipi Masakan Batalkan Puasa Ramadan? Berikut 6 Hal yang Buat Puasa Tak Sah
Baca: Kuasa Hukum Beberkan Kondisi Tio Pakusadewo di Tahanan Polda Metro Jaya
Kemudian untuk kamera bagian belakang, Oppo menyematkan empat kamera belakang yang terdiri dari 64 MP, 13 MP lensa telephoto, 5x hybrid zoom dan 20x digital zoom, 8 MP lensa ultrawide, dan lensa mono 2 MP.
"Kamera belakang pada Reno 3 Pro ini memiliki fitur Ultra Dark Mode, yang membuat ponsel ini dapat mengambil gambar dengan clear meski di tempat dengan tingkat cahaya 1 lux," ucap Aryo.
"Cahaya satu lux sama seperti kita di dalam ruangan dengan cahaya satu buah lilin, itu lah 1 lux," lanjutnya.
Aryo juga menjelaskan, Reno 3 Pro juga memiliki teknologi Ultra Clear 108 MP Image yang membuat hasil foto memiliki kualitas resolusi yang tinggi serta detail foto yang baik.
"Fitur ini memungkinkan kamera 64 MP milik Reno 3 Pro menghasilkan gambar dengan resolusi 108 MP, dengan menggabungkan beberapa gambar menjadi satu," ujar Aryo.
Oppo Reno 3 Pro ini memiliki layar 6,4 inci dengan panel Super AMOLED. Kapasitas baterai Reno 3 Pro sebesar 4.025 mAh, yang didukung pengisian daya cepat 30 Watt VOOC Flash Charger 4.0 yang mampu mengisi 50 persen baterai hanya dalam 20 menit.
Dalam urusan dapur pacu, ponsel ini ditenagai chip terbaru MediaTek P95 yang dipadukan dengan RAM 8GB dan memori internal 256 GB.
MediaTek Helio P95 sendiri diklaim memiliki performa yang powefull untuk menunjang premium photography, serta untuk bermain gim.
Ponsel yang ini dibekali MediaTek Helio P95 ini memiliki fitur Hyperboost Game Engine."Dengan fitur ini, pengguna dapat mengoptimalkan pengalaman bermain gim, mulai dari frame rate hingga sensitivitas sentuhan," ucap Aryo.
Aryo juga menyebutkan, Reno 3 Pro menjalankan sistem Android 10 yang dipadukan dengan ColorOS 7, dan dibekali sejumlah fitur penunjang, seperti sertifikasi TUV Rheinland, Dolby Atmos, Hi-Res Audio, dan Netflix HD.
Oppo Reno 3 Pro hadir dengan dua varian warna yaitu Midnight Sky Black dan Sky White. Ponsel ini akan mulai dijual hari ini dengan harga Rp 8.999.000.
Oppo juga memberikan penawaran khusus untuk 1.000 pembeli pertama hingga tanggal 26 April, yaitu bonus Oppo Enco Q1 seharga Rp 1.599.000.