News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Tokopedia dan Logitech Gulirkan Kampanye #JagaEkonomiIndonesia

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tokopedia dan sejumlah mitranya menggulirkan kampanye #JagaEkonomiIndonesia untuk mengajak sebanyak-banyaknya pebisnis menciptakan peluang agar perekonomian Indonesia berdenyut lebih kencang lagi selama pandemi corona.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pandemi corona yang melanda banyak negara termasuk Indonesia mengakibatkan ekonomi melemah. Menyikapi hal tersebut, Tokopedia menggulirkan kampanye #JagaEkonomiIndonesia untuk mengajak sebanyak-banyaknya pebisnis menciptakan peluang agar perekonomian Indonesia berdenyut lebih kencang lagi selama pandemi ini.

Di kampanye iniTokopedia juga bekerja sama dengan beberapa pihak seperti Logitech, merek produk periferal merek asal Swiss.

Senior Lead Category Development Tokopedia, Marcos Barata mengungkapkan, lewat  kampanye #JagaEkonomiIndonesia, Tokopedia memfasilitasi semua kebutuhan masyarakat yang sedang menjalani aktivitas dari rumah, termasuk kebutuhan untuk pelajar.

Lewat kampanye ini pula, didorong untuk mempromosikan bisnis bersama dengan para penjual, sekaligus membantu mendorong pemulihan ekonomi Indonesia. 

“Tokopedia menyampaikan apresiasi kepada para mitra termasuk Logitech yang telah mendukung kampanye ini dan mendorong seluruh masyarakat menyatukan semangat dan upaya dalam menanggulangi global saat ini,” ujar Marcos.

Baca: Si Cantik Ika Dewi, Nekat Jadi Relawan Pengemudi Mobil Jenazah Covid-19 Tanpa Izin Orang Tua

Menurut data internal, Tokopedia membukukan kenaikan nilai transaksi kategori produk elektronik menjadi lebih dari 2 kali lipat pada tahun 2019 jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Baca: Tenaga Medis yang Gugur, Keluarganya Dapat Santunan Rp 330 Juta dan Dapat Kenaikan Pangkat

Logitech sebagai kategori elektronik berkomitmen memenuhi kebutuhan masyarakat yang menjalankan aktivitas dari rumah melalui penyediaan perangkat teknologi di Tokopedia pada 23-24 April 2020 seperti berbagai jenis mouse, webcam, dan headset yang dapat mendukung belajar di rumah.

Baca: Samsung Air Dresser Sulap Pakaian Kembali Bersih Higienis, Bebas Virus dalam 2 Jam

Logitech G salah satu merek dari Logitech, juga menyediakan perlengkapan gaming.

“Logitech sebagai merek dunia ikut mengambil aksi nyata untuk Jaga Ekonomi Indonesia, salah satunya dengan tetap menyediakan perangkat teknologi yang berkualitas tinggi, untuk menunjang produktivitas kerja atau belajar selama masa karantina ini,” ujar Ismail Maksum, Country Manager Logitech Indonesia.

"Dengan menggunakan produk bundel kerja dari rumah , yang dapat diperoleh secara eksklusif di Tokopedia, kami dapat membantu mengatasi masalah-masalah yang berkaitan dengan peningkatan pekerja pekerja, selama beraktivitas dari rumah," imbuh Ismail.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini