TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - MSI, produsen merek laptop gaming asal Taiwan menyatakan, pasokan perangkat untuk kebutuhan gamers dan content creator di pasar Indonesia aman selama masa pandemi Covid-19 saat ini.
Dari hasil pantauan MSI, penerapan Ppembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang mulai diterapkan di sejumlah wilayah Indonesia memaksa adanya perubahan gaya hidup. Salah satunya adalah penggunaan platform berbasis online untuk keperluan bekerja, bermain dan belajar.
“Kami menjalin kerjasama dengan beberapa e-commerce serta mitra diler untuk mempermudah proses pembelian produk. Bulan ini, kami menghadirkan berbagai penawaran menarik untuk mendorong para gamers dan content creator agar menjadikan MSI sebagai perangkat utama mereka dalam menghasilkan karya yang kreatif dan berkualitas,” kata Ralph Wang, MSI NB Sales & Marketing Director, Senin, 11 Mei 2020.
Jajaran laptop gaming MSI yang ditenagai prosesor Intel Core generasi ke 9 dan kartu grafis NVIDIA GeForce GTX dan RTX Series siap mendukung berbagai kegiatan multitasking serta aktivitas gaming yang berat.
Baca: Tembus Rekor, Esports PUBG Mobile Jadi Mobile Gaming Dengan Jumlah Penonton Terlama
MSI juga melakukan evolusi dengan menghadirkan berbagai material berkualitas dan design yang lebih modern, simple dan profesional.
Dari segi audiovisual, jajaran laptop MSI hadir dengan bezel yang lebih ramping, tata suara yang menggelegar, jernih, dan lebih akurat.
Untuk membuat situasi kerja di rumah menjadi lebih nyaman, jajaran laptop MSI juga dilengkapi oleh sistem pendingin revolusioner Cooler Boost.
Sistem pendingin Cooler Boost menjaga laptop tetap dingin saat dioperasikan sekaligus menjaga performa agar tetap stabil dalam berbagai aktivitas komputasi yang berat.
Baca: Mobil dr Tirta Dibobol Maling, Kaca Pecah, Laptop dan Dokumen Hasil Uji APD Lokal Raib
Ralph menjelaskan, MSI menggandeng platform e-commerce Blibli dan JD.ID serta toko resmi MSI ID Store dan mitra diler MSI.
Beberapa tipe laptop gaming MSI yang ditawarkan dalam program Ramadan Salebration adalah GT76 Titan 9SF-024ID, GS75 Stealth 9SG-1058ID, GS75 Stealth 9SF-1059ID, GS75 Stealth 9SE-1060ID, GS65 Stealth 9SF-427ID, GS65 Stealth 9SE-813ID, GE75 Raider 9SG-288ID, GE75 Raider 9SF-289ID, GF63 Thin 9SC-621ID, Alpha 15 A3DDK-060ID, Modern 14A10RB-672ID, Modern 14A10RB-674ID.
Periode program Ramadan Salebration ini berlangsung mulai dari 11 Mei hingga 31 Mei
2020. Periode penukaran hadiah dimulai sejak periode program hingga tanggal 5 Juni 2020.