TRIBUNNEWS.COM - Among Us kini tengah meroket popularitasnya dalam beberapa minggu terakhir.
Meskipun bukan game baru, tapi game besutan Inner Sloth ini berhasil menyandang sebagai game terpopuler atau yang paling banyak diunduh sepanjang tahun 2020.
Dikutip dari Kompas.com, perusahaan riset aplikasi, Sensor Tower resmi menobatkan Among Us sebagai game terlaris dengan total unduhan hingga 85 juta kali di perangkat Android dan iOS.
Dengan begitu, Among Us berhasil menggeser game populer sebelumnya, PUBG Mobile dan Free Fire.
Unduhan Among Us melonjak pada Agustus dan September yang tercatat mencapai 60 juta kali.
Sensor Tower juga melaporkan bahwa negara yang paling banyak mengunduh game ini adalah AS, yang menyumbang 20 juta lebih unduhan.
Tak cuma banyak diunduh, Among Us juga meraup pendapatan yang cukup besar, yakni hingga 3,2 juta dollar AS atau sekitar Rp 47 miliar, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Sensor Tower, Selasa (6/10/2020),
Cara Bermain Among Us
Secara garis besar, Among Us memiliki konsep mirip game Werewolf.
Dikutip dari laman resminya pengembang innersloth.com, Among Us merupakan permainan multiplayer yang menuntut kerja tim dan usaha pengkhianatan.
Amoung Us dapat dimainkan oleh 4-10 pemain secara online maupun LAN.
Para pemain dituntut untuk memperbaiki pesawat ruang angkasa yang ditumpanginya.
Namun, harus tetap waspada, karena ada penipu dan pengkhianat di atas kapal.
Digadang-gadang salah satu gameplay yang ada di game ini dapat 'merusak pertemanan', karena pemain dapat menuduh satu sama lainnya.
Baca: Google Maps Akan Tambah Fitur Pelacak Covid-19 untuk Android & iOS, Bagaimana Cara Kerjanya?
Dalam game ini, para pemain harus bisa bekerja sama untuk meyakinkan satu sama lain.
Ada dua peran yang berbeda, yakni crewmate dan impostor.
Crewmate merupakan peran baik yang dituntut untuk menyelesaikan misi kecil yakni memperbaiki pesawat.
Sementara impostor merupakan peran jahat yang menuntut player untuk menjadi penghianat dan memiliki misi menghabisi semua anggota crewmate.
Cara Bermain Game Among Us di HP Android dan iOS
Cara bermain Among Us di HP Android dan iOS:
1. Unduh atau download terlebih dahulu game-nya di PlayStore atau Appstore.
Link PlayStore | Link AppStore
2. Setelah terinstal, langsung saja buka game dan pilih "online" untuk bermain dengan pemain dari seluruh dunia.
3. Di bagian atas, ada pilihan untuk mengganti nickname.
4. Anda bisa membuat room sendiri dengan memilih "create game".
5. Anda juga bisa ikut dalam room yang sudah dibuat orang lain atau teman dengan pilih "find game".
6. Pilih salah satu room untuk mulai bermain.
7. Saat sudah masuk ke dalam room, tunggu sampai host memulai permainannya.
Baca: Login Free Fire untuk Dapatkan 2x Voucher Incubator Gratis, Ini Bonus Lain Setelah Maintenance
Aturan Game Among Us
Pesawat ruang angkasa yang ditumpangi memiliki 14 ruangan berbeda yang dihubungkan oleh 7 lorong.
Pertama dimulai semua player akan berada di Cafeteria.
Namun, itu tergantung pada peraturan yang buat oleh pemilik room.
Kemudian, pemain yang berperan sebagai crewmate harus mengunjungi beberapa atau sebagian besar ruangan yang ada di pesawat.
Hal itu untuk menyelesaikan misi mereka yakni memperbaiki pesawat.
Pemain yang mendapat peran sebagai crewmate harus berhati-hati.
Mereka tidak bisa melihat player mana yang menjadi impostor.
Sebaliknya, impostor bisa mengenali pemain impostor lainnya dan bekerja sama untuk menghabiskan crewmate.
Impostor dapat berpura-pura ikut menjalankan misi.
Hal itu dilakukan sebagai cara untuk mendapatkan kepercayaan orang lain.
Impostor dapat membunuh crewmate.
Crewmate yang dibunuh akan menjadi hantu, nantinya player tetap bisa melihat jalannya permainan namun tidak bisa berkomunikasi dengan pemain lain yang masih hidup.
Ketika ada mayat crewmate yang ditemukan, para pemain bisa memulai diskusi untuk menentukan impostor.
Waktu diskusi 75 menit yang dikatakan dapat "merusak pertemanan", karena mereka bisa saling tuduh satu sama lain.
Dikutip dari Kompas.com, pemain dipersilahkan untuk memanfaatkan fitur chat yang ada di dalam game atau kembali menyalakan Discord.
Dalam diskusi, impostor harus pandai berakting dan mengelak apabila dicurigai agar tidak ketahuan.
Pemain akan melakukan voting untuk menentukan siapa terduga impostor yang akan dikeluarkan dari pesawat.
Pemain memilih untuk menyeleksi pemain lain atau bersikap netral dengan menekan tombol "Skip vote".
Pemain dengan suara terbanyak akan dieliminasi dan identitas pemain tersebut akan terungkap.
Jika yang dieliminasi adalah crowmate, maka impostor akan tetap berada di pesawat dan menjalankan perannya untuk terus membunuh crewmate satu per satu.
Selain membunuh, impostor juga dibekali kemampuan khusus yang tidak dimiliki oleh crewmate, yakni berpindah tempat ke lokasi lain melalui ventilasi udara.
Impostor juga dapat menutup pintu untuk menjebak crowmate dan melakukan sabotase untuk mengalihkan perhatian pemain lain.
Player dapat memanfaatkan peta yang telah disediakan.
Pada peta, player dapat melihat posisi pemain.
Player juga bisa melihat lokasi crewmate harus menjalankan misi.
Pemain dapat membuka akses menggunakan ID Card, memperbaiki kabel listrik yang putus hingga memecahkan kata sandi.
Pemain dapat memanfaatkan akses bantuan dengan menggunakan Admin Map dan Security Camera, yang tersebar di dalam game.
Akses itu bisa dimanfaatkan crewmate untuk memantau gerak-gerik pemain lain yang berpotensi menjadi impostor.
Amoung Us dapat diunduh secara gratis pada Google Play Store dan App Store, sementara di PC bisa didapatkan via Steam dengan harga Rp 40.000.
(Tribunnews.com, Renald/Fajar) (Kompas.com, Kevin Rizky Pratama)