News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

GADGET

Tips Bikin Foto Portrait Profile Picture Kamu Makin Kece di Media Sosial

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi. Berikut Tips Bikin Foto Portrait Profile Picture Kamu Makin Kece di Media Sosial.

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di zaman dahulu, menghasilkan foto portrait tentu bukan merupakan hal yang mudah karena belum adanya kamera ponsel yang memiliki beragam fitur canggih.

Saat itu, dibutuhkan kamera profesional dan banyak tenaga ahli di studio foto untuk bisa menghasilkan foto portrait yang memuaskan.

Namun kini, seiring berkembangnya teknologi dan inovasi, banyak ponsel pintar yang hadir dengan menawarkan fitur kamera yang tidak hanya memungkinkan kamu untuk memotret saja, namun juga mengedit hingga langsung memamerkan foto ke media sosial.

Dikutip dari laman theschoolofphotography.com, Kamis (28/4/2022), saat ini, hampir semua orang di dunia memiliki kamera pada ponsel mereka.

Kamera yang terdapat pada ponsel pintar mungkin tidak sebagus DSLR dalam hal menghasilkan fotografi yang berkualitas, namun fitur yang ditawarkan kamera ini semakin lama semakin baik.

Baca juga: Abadikan Momen Lebaran, Ini 4 Fitur Kamera Smartphone yang Bikin Foto Makin Estetik

Baca juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Perlu Memanfaatkan THR untuk Membeli Smartphone Terbaik 2022

Bagi banyak orang, hanya itu kamera yang mereka gunakan karena sifatnya yang 'praktis'.

Mulailah dengan meluangkan waktu untuk mengetahui dengan tepat kemampuan kamera ponsel kamu.

Kamu bisa melihat analisis mode otomatis dan bagaimana mode fokus serta pengambilan paparan cahayanya.

Ini biasanya dilakukan dengan menyentuh layar di mana kamu ingin memusatkan titik fokus.

Apakah ponsel kamera kamu telah mendapatkan pengaturan manual?

Ada baiknya kamu mengenali kamera ponselmu, karena beberapa kamera memungkinkan kamu untuk menggunakan lebih banyak pengaturan manual seperti white balance dan kecepatan rana.

Ini dapat membantumu mengambil foto yang lebih baik jika kamu mengerti cara menggunakannya.

Perlu diketahui, foto portrait yang bagus tentu berguna pula untuk meyempurnakan profile picture media sosial atau contact person kamu.

Tidak hanya itu, foto portrait juga bisa untuk profile picture media sosial atau dating apps, email maupun LinkedIn agar tampak lebih profesional.

Baca juga: Samsung Akan Bikin Prosesor Aplikasi Khusus untuk Smartphone Galaxy

Baca juga: Sambut Lebaran, vivo Suguhkan Pengalaman Smartphone Terbaik di Pameran vivo Ramadan Berbagi THR

Nah, berikut ini adalah sederet tips yang bisa kamu coba untuk menghasilkan foto portrait yang bagus hanya dengan menggunakan kamera ponsel pintar.

1. Gunakan gear yang tepat

Di zaman 'melek teknologi' ini, kamu memang bisa menghasilkan foto portrait yang bagus hanya dengan menggunakan kamera ponsel pintar.

Namun masalahnya adalah 'apakah kamera ponselmu cukup canggih untuk menghasilkan foto portrait yang sempurna?'

Terkait ponsel pintar yang dapat merangkap fungsi kamera untuk memenuhi kebutuhan konten foto maupun video, kamu bisa melirik OPPO Reno 7 yang memang didesain untuk memenuhi kebutuhan foto.

Hal itu karena kamera ponsel pintar ini dibekali sensor gambar Sony IMX709 yang menawarkan tingkat kemampuan menangkap cahaya yang lebih tinggi.

Dengan lebih banyak cahaya yang masuk, tentu memungkinkan kamu untuk menghasilkan gambar yang cerah dan jernih, bahkan saat berada di lingkungan yang memiliki pencahayaan yang minim atau gelap.

Selain itu fitur Bokeh Flare Portrait juga dapat kamu manfaatkan untuk membuat blur latar belakang foto.

Sehingga menghasilkan bokeh yang sempurna, layaknya menggunakan kamera profesional seperti DSLR.

2. Temukan spot yang nyaman

Jika model foto kamu tidak terbiasa dengan situasi berada di studio, maka kamu bisa mengajaknya ke luar ruangan dan temukan tempat senyaman mungkin.

Namun jika memang foto harus dilakukan di dalam studio, maka kamu harus bisa membangun komunikasi agar ia dapat berpose dan berekspresi senatural mungkin.

Terkait konsep foto di studio atau alam terbuka, Huawei P50 Pro bisa diandalkan untuk banyak mode fotografi.

Optik kameranya telah dirancang selayaknya kamera profesional, ini tentunya menjadi hal yang wajib kamu pertimbangkan untuk menjadikan ponsel pintar ini sebagai gadget yang mendukung produksi konten foto dan video terbaikmu.

Optik XD yang dikombinasikan dengan Huawei XD Fusion Pro juga berfungsi untuk menghasilkan foto dengan tingkat kejernihan yang lebih baik sekaligus membantu mereproduksi detail gambar yang tajam.

Ponsel ini dibekali pula dengan True-Chroma Image Engine pada P50 Pro yang berguna untuk penyesuaian gamut warna P3 yang luas yang mencakup 2.000+ warna yang lebih bervariasi.

3. Menaikkan exposure

Cara ini sebenarnya sering dipakai oleh fotografer profesional, karena dengan menaikkan exposure kamera, maka wajah subjek atau model foto akan terlihat lebih cerah.

Untuk mengatur exposure secara manual, kamu bisa mengubah setting kamera ponsel pintarmu ke Profesional Mode.

Namun jika kamu menginginkan yang lebih praktis, maka kamu bisa memaksimalkan fitur Night Portrait yang tersemat pada Vivo V21 untuk memaksimalkan kecerdasan buatan saat menghasilkan foto berkualitas HD.

Fitur Super Night Selfie yang tersemat pada ponsel pintar ini juga berguna untuk mengurangi noise pada foto saat malam hari namun dengan hasil yang tetap natural.

4. Maksimalkan pencahayaan alami

Cahaya matahari merupakan make up gratis yang disediakan oleh alam.

Saat foto di luar ruangan, kamu bisa mengatur angle foto agar tidak terjadi backlight.

Manfaatkan cahaya alami dari matahari terbit maupun tenggelam, karena sensor kamera akan sensitif pada cahaya saat momen-momen tersebut.

Tidak heran jika sunrise maupun sunset sering disebut sebagai golden hour moment untuk menghasilkan foto yang indah.

Pemanfaatan cahaya matahari alami bisa kamu gunakan juga saat ingin memotret di dalam ruangan.

Kamu bisa posisikan subjek foto di samping jendela, sehingga cahaya yang masuk bisa menerpa wajah dari arah samping, bukan tegak lurus ke wajah.

Teknik pencahayaan tersebut bisa membantumu dalam menghasilkan foto yang lebih dramatis.

Semakin tinggi megapiksel dan teknologi sensor kamera pada ponsel pintar, foto dengan memanfaatkan cahaya natural pun akan semakin bagus, seperti Xiaomi 12 dan 12 Pro yang dilengkapi sistem Triple Camera yakni 50MP Wide Angle, 50MP Telephoto dan 50MP Macro.

Dikutip dari laman eraspace.com, selain megapiksel yang sama di setiap lensa, ponsel ini juga menempatkan sensor terbaru yakni Sony IMX707 yang mampu menangkap cahaya hingga 120 persen lebih banyak dan jauh lebih detail saat memotret malam hari.

Kamu bisa mengaktifkan Night Mode pada setiap lensa yang ingin kamu gunakan saat malam hari untuk mendapatkan hasil foto yang lebih cerah, natural dan minim noise walau dalam kondisi minim cahaya.

Seperti halnya teknik foto lainnya mengambil foto portrait tentu membutuhkan banyak latihan.

Terutama dalam mengkombinasikan angle foto, komposisi warna sekaligus mencari momen yang tepat.

Kamu bisa dapatkan ponsel pintar dengan kamera terbaik di kelasnya di eraspace. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini