News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cara Cek Resi J&T di jet.co.id, Lacak Paketmu Menggunakan Nomor Resi

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Cek Resi J&T di jet.co.id - Anda dapat melacak paket yang dipesan atau dikirim melalui J&T secara online. Inilah panduan cek resi melalui laman jet.co.id.

TRIBUNNEWS.COM - Melacak paketan J&T kini dapat dilakukan dengan cara cek resi melalui jet.co.id menggunakan nomor resi.

J&T kini menjadi satu di antara jasa ekspedisi pilihan yang dipakai konsumen untuk mengirimkan barang antar kota atau antar pulau.

Saat melakukan pengiriman barang, kita dapat melacak paket menggunakan nomor resi.

Nomor resi  berguna sebagai identitas paket, di mana kita bisa melacak paket kita menggunakan nomor resi tersebut.

Baca juga: Kini Cair Dua Kali Seminggu, Sistem COD Ninja Xpress Siap Bantu UKM Lebih Cepat Cuan

Sama dengan perusahaan ekspedisi lainnya, J&T juga menyediakan layanan untuk melacak dan mengecek paket menggunakan nomor resi secara online.

Baca juga: Dua Figur Publik Berbagi Pengalaman Jadi Kurir Dadakan J&T Express

Cara Cek Resi J&T

J&T Express. Melacak paketan J&T kini dapat dilakukan dengan cara cek resi melalui jet.co.id menggunakan nomor resi. (Istimewa)

- Buka https://jet.co.id/track pada browser

- Masukkan nomor resi pada kolom

- Klik Cari

- Setelah itu status paket yang sesuai nomor resi akan muncul dan terdeteksi posisinya.

Baca juga: Startup Sampingan Pasok SDM untuk Industri Logistik di J&T Cargo

Selain melalui website J&T Express www.jet.co.id, Anda juga bisa mengecek nomor resi J&T melalui aplikasi.

Nomor resi biasanya akan diberikan langsung oleh J&T pada saat kita mengirim paket melalui drop point.

Jika Anda ingin mengirimkan paket dengan lebih aman lagi, J&T juga menyediakan paket dengan layanan asuransi.

Biaya layanan asuransi ini biasanya sekitar 0,2 persen dari harga invoice paket.

Baca juga: Perayaan Hari UMKM Nasional 2022: Ninja Xpress Seller Booster Siap Bantu UMKM Makin Kuat

J&T Express telah mengantisipasi lonjakan pengiriman dengan menambahkan sumber daya manusia, armada kendaraan, dan peralatan.  Melacak paketan J&T kini dapat dilakukan dengan cara cek resi melalui jet.co.id menggunakan nomor resi.(J&T Express)

Jika Anda sudah mengasuransikan paket Anda, maka Anda dapat melakukan komplain jika ada barang yang rusak atau hilang.

Jika barang hilang atau rusak, maka J&T akan membayar klaim sesuai dengan nilai barang, maksimal Rp 20 juta.

Jika Anda tidak menggunakan asuransi pengiriman, klaim akan dibayarkan 10 kali lipat dari tarif pengiriman, dengan maksimum Rp 1 juta.

Maka agar paket terkirim dengan aman, pengirim harus mengemas paket dengan benar.

Pastikan kemasan paket dapat melindungi isi paket selama pengangkutan atau di perjalanan.

(Tribunnews.com/Oktavia WW)     

Berita lain terkait Cara Cek Resi J&T

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini