Laporan Wartawan Tribunnews, Nur Febriana Trinugraheni
TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA - Fitur Crash Detection pada iPhone 14 telah mengirim pihak kepolisian ke taman bermain, setelah fitur tersebut secara otomatis menelepon 911 saat pengguna membawa ponsel itu naik wahana roller coaster.
Melansir dari The Verge, Fitur Crash Detection seharusnya menghubungi layanan darurat ketika mendeteksi pengguna ponsel mengalami kecelakaan mobil.
Fitur tersebut diduga salah mengira tikungan, belokan dan pengereman yang mendebarkan saat pengguna naik roller coaster sebagai keadaan darurat.
Baca juga: Fitur Deteksi Kecelakaan Pada Iphone 14 Pro Dinilai Gagal, Begini Komentar Apple
Apple meluncurkan Crash Detection pada iPhone 14, Watch Series 8, SE dan Ultra pada bulan lalu, melengkapi perangkatnya dengan sensor gyroscopic dan akselerometer high-g yang dapat mendeteksi bahaya, dari depan, belakang, samping dan ketika ponsel terguling.
Ketika sensor mendeteksi penggunanya mengalami kecelakaan, iPhone akan menampilkan peringatan dan memanggil layanan darurat.
Jika pengguna tidak membatalkan panggilannya dalam 20 detik, fitur tersebut akan mengirim pesan audio yang memberitahu pihak berwenang bahwa pengguna mengalami kecelakaan sekaligus mengirim lokasinya.
Fitur Crash Detection pada Apple Watch hanya akan berfungsi jika pengguna membawa iPhone atau saat perangkat terhubung ke jaringan seluler atau WiFi.
Namun fitur tersebut beberapa kali dilaporkan berfungsi pada waktu yang salah.
Salah satu reporter Wall Street Journal, Joanna Stern, membagikan sebuah cerita mengenai panggilan 911 yang dilakukan saat pemilik iPhone 14 naik roller coaster di taman hiburan Kings Island Cincinnati, Warren County, Amerika Serikat.
Dalam tweet-nya, Stern mengatakan fitur tersebut mengirim pesan audio yang saat diputar akan terdengar suara jeritan saat rollercoaster berjalan.
Sejak iPhone 14 dirilis, pihak berwenang di Warren County mengaku mendapat enam panggilan darurat dari ponsel yang dibawa penggunanya naik wahana bermain yang mendebarkan.
Namun, fitur tersebut baru-baru ini membantu mendeteksi dan memperingatkan pihak berwenang mengenai kecelakaan fatal yang terjadi di Nebraska, Amerika Serikat.
Membawa smartphone yang dilengkapi fitur ini saat naik wahana ekstrem, seperti roller coaster sepertinya bukan ide yang bagus.
Jika pengguna ingin tetap membawa ponselnya, mereka bisa menonaktifkan fitur tersebut atau mengaktifkan mode pesawat agar ponsel tidak bisa menghubungi layanan darurat.