Laporan Wartawan Tribunnews, Nur Febriana Trinugraheni
TRIBUNNEWS.COM, AUSTIN - CEO Tesla Inc Elon Musk menjual sekitar 22 juta sahamnya di Tesla senilai 3,6 miliar dolar AS.
Menurut pengajuan ke Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat (SEC) pada Rabu (14/12/2022) malam, transaksi tersebut berlangsung pekan ini antara tanggal 12 dan 14 November.
Melansir dari CNBC, pada awal tahun ini Elon Musk memberi tahu jutaan pengikutnya di Twitter bahwa dia tidak memiliki rencana untuk menjual saham Tesla "setelah 28 April", merujuk pada tanggal saat Musk menjual saham produsen mobil listrik itu senilai 8 miliar dolar AS.
Menurut firma riset keuangan VerityData, Musk telah menjual 94.202.321 saham sepanjang tahun ini dengan harga rata-rata 243,46 dolar AS per saham untuk hasil sebelum pajak sekitar 22,93 miliar dolar AS.
Direktur riset untuk VerityData, Ben Silverman, melalui email yang dikirim pada Rabu memperingatkan pemegang saham Tesla untuk memperhatikan tindakan Musk bukan "kata-katanya".
“Penjualan Musk sebelumnya hingga November 2021 diatur waktunya dengan tepat, jadi pemegang saham Tesla perlu memperhatikan tindakan Musk dan bukan kata-katanya - atau kurangnya daripadanya ketika datang ke penjualan baru-baru ini," tulisnya.
Namun, miliarder itu terus menjual sebagian dari kepemilikannya yang cukup besar di Tesla setelah setuju untuk membeli Twitter dalam sebuah kesepakatan senilai 44 miliar dolar AS.
Baca juga: Harga Saham Tesla Anjlok 28 Persen Sejak Elon Musk Ambil Alih Twitter
Akuisisi itu ditutup pada akhir Oktober. Musk yang juga menjabat sebagai CEO perusahaan transportasi luar angkasa SpaceX, langsung menunjuk dirinya sebagai CEO perusahaan media sosial tersebut.
Saham Tesla telah menurun tahun ini, dan semakin merosot sejak Musk mengambil alih Twitter.
Baca juga: Saham Tesla Goyah, Kekayaan Bersih Elon Musk Turun Jadi di Bawah 200 Miliar Dolar AS
Saham Tesla ditutup turun 2,6 persen pada Rabu di 156,80 dolar AS, menjatuhkan kapitalisasi pasar perusahaan menjadi 495 miliar dolar AS. Saham Tesla turun 55 persen secara year-to-date pada penutupan perdagangan Rabu.