News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Epic Games Hadirkan 4 Game Gratis di Bulan April 2023, Segera Klaim sebelum Periode Berakhir

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Suci BangunDS
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mordhau dan Second Extinction - Epic Games Store merilis 4 game gratis di bulan April 2023, terutama untuk minggu kedua dan minggu ketiga.

TRIBUNNEWS.COM - Epic Games Store merilis 4 game gratis di bulan April 2023, terutama untuk minggu kedua dan minggu ketiga.

Epic Games Store biasanya merilis game gratis terbaru setiap minggunya yaitu pada hari Kamis.

Pada minggu kedua bulan April 2023, Epic Games Store menghadirkan game gratis berupa Dying Light: Enhanced Edition.

Mengutip dari Gamerant, paket ini berisi game zombie dunia terbuka Techland.

Paket ini juga menambahkan banyak konten ke versi Vanilla.

Meskipun Dyling Light merupakan game yang sudah cukup tua atau lama, penggemar masih banyak yang memainkan game ini.

Baca juga: Epic Games Store Gratiskan Game Dishonored: Death of the Outsider, Harga Asli Rp 400 Ribu

Dying Light: Enhanced Edition bisa didapatkan secara gratis pada 6-13 April 2023.

Untuk menambahkan game ini ke koleksi kamu, buka Dying Light Enhanced Edition di laman Epic Game Store, kemudian klik 'Get'.

Shapez

Selain Dyling Light: Enchanced Edition, game gratis yang tersedia pada minggu kedua bulan April 2023 adalah Shapez.

Shapez adalah judul otomasi yang sangat minimalis dan menenangkan yang terinspirasi oleh Factorio.

Mengutip dari GG Deals, game ini mengharuskan kamu untuk membangun pabrik di peta dengan tanpa akhir untuk menghasilkan bentuk geometris secara otomatis.

Kamu bisa mengklaim game ini dengan mencari Shapez pada laman Epic Game Store dan klik tombol 'Get' atau 'Dapatkan'.

Dying Light: Enhanced Edition dan Shapez

Mordhau

Pada pertengahan bulan April 2023, Epic Games Store menghadirkan satu game gratis, yaitu Mordhau & Second Extinction.

Tepatnya, Mordhau & Second Extinction dapat kamu klaim pada 13-20 April 2023.

Morhau merupakan game yang hadir pada abad pertengahan dan berfokus pada pertarungan jarak dekat.

Game ini mengadu kelompok besar pemain satu sama lain baik dalam battle royale atau dalam mode berbasis tim.

Sistem pertarungannya sangat dalam, di mana setiap senjata hadir dengan nuansa tersendiri yang membutuhkan latihan untuk dikuasai.

Game ini dapat dimainkan oleh 80 pemain sekaligus menggunakan segala macam pedang, tombak, dan bahkan busur untuk mendominasi lawan mereka.

Mordhu dan Second Extinction

Second Extinction

Second Extinction juga hadir di minggu pertengahan bulan April 2023.

Game ini bercerita tentang dinosaurus yang mengambil kembali bumi dan memaksa umat manusia untuk berjuang demi miliknya untuk bertahan hidup.

Akibatnya, pemain harus mempersenjatai diri dan melakukan misi untuk menghapus makhluk besar ini dari peta.

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Artikel Lain Terkait Epic Games

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini