News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Aplikasi Labamu Tantang Wirausahawan Perempuan Majukan UMKM Lewat Kompetisi Ini

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Konferensi pers penyelenggaraan kompetisi Wanita Tumbuh Bersama yang diselenggarakan platform digital Labamu bersama LiftWomen di Jakarta, Selasa, 16 Mei 2023.

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Diantara jutaan usaha mikro kecil dan menengah atau UMKM di Tanah Air, termasuk usaha rumahan, sebagian diantaranya dikelola oleh perempuan secara mandiri.

Ketekukan perempuan menggeluti usahanya membuat mereka menjadi pribadi yang mandiri dan lebih berdaya. Mengajak para kaum perempuan pemilik usaha UMKM lebih memajukan lagi usahanya, aplikasi digital Labamu menggelar kompetisi bertajuk Wanita Tumbuh Bersama.

Kompetisi ini membantu pengusaha perempuan Indonesia berkembang lewat kontes berhadiah senilai total 80 juta rupiah hasil kolaborasi platform Labamu bersama LiftWomen.

Baca juga: Mengenal NN Marlin, Aplikasi Bisa Bantu Nelayan Tentukan Lokasi Penangkapan Ikan, Ini Cara Kerjanya

Direktur Labamu, Arnold Sebastian Egg memaparkan kompetisi ini diselenggarakan untuk meningkatkan spirit kewirausahaan wanita dan partisipasinya dalam perekonomian negara.

Kontes WTB memberikan kesempatan langsung bagi para wanita untuk mengembangkan dan menerapkan keterampilan bisnis dan profesional untuk bisnis mereka saat ini maupun ide bisnis baru.

Dia mengatakan, wanita yang menggeluti usaha UKMdapat menjadi pendorong utama untuk membangun ekonomi yang siap menghadapi masa depan dengan meningkatkan keterlibatan, peningkatan keterampilan, dan pemberdayaan digital mereka.

Mengutip data terbaru, wanita menyumbang 39 persen angkatan kerja Indonesia, meskipun mewakili lebih dari setengah populasi negara ini. Namun, kesenjangan gender dalam partisipasi ekonomi ini tidak hanya membatasi potensi wanita tetapi juga menghambat pertumbuhan dan pembangunan ekonomi negara.

Arnold mengatakan, kompetisia WTB tak menampik adanya kesenjangan pasar dan rintangan yang dihadapi oleh para wanita Indonesia dan kompetisi ini berupaya membangun dan memberdayakan kewirausahaan mereka.

Irfan Badruzaman, Head of Digital Marketing Labamu mengatakan, kompetisi ini dapat diikuti wanita Indonesia dari semua sektor usaha dengan usia minilai 20 tahun.

Di kompetisi ini mereka bisa menyampaikan presentasi ide bisnis mereka, mendapatkan bimbingan dan pendanaan dan bisa berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi negara.

Baca juga: Usai Bunuh dan Mutilasi Bosnya, Husen Bersenang-senang dan Pesan Jasa Perempuan via Aplikasi

Ada empat kategori yang dikompetisikan yakni Sustainabilty, Innovation, People's Choice dan Overall Winner dengan hadiah senilai total 80 juta rupiah

Untuk mengikuti program ini, peserta perlu login terlebih dulu lalu mendaftarkan ide bisnisnya dengan menyertakan foto profesionalnya, nama lengkap, email dan nomor Whatsapp.

Peserta juga diminta memberikan deskripsi singkat tentang dirinya dan menyebutkan jika menang hadiahnya akan digunakan untuk apa. Peserta juga bisa menyertakan materi presentasi singkat.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini