News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

GADGET

HUAWEI Band 8 Mulai Dijual Hari Ini, Harga Flash Sale Rp 519.000

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Endra Kurniawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

HUAWEI Band 8 dijual di Indonesia secara resmi mulai hari ini, Rabu 31 Mei 2023. Harga Flash Sale Rp 519.000, harga asli Rp 699.000.

TRIBUNNEWS.COM - Generasi baru dari seri Band HUAWEI, HUAWEI Band 8 sudah dapat dibeli secara resmi mulai hari ini, Rabu (31/5/2023).

Harga HUAWEI Band 8 di Indonesia yakni Rp 519.000 selama periode flash sale hingga 15 Juni 2023, sementara harga asli yakni Rp 699.000.

Pembelian dapat dilakukan melalui laman Huawei Official Store di Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, dan Tiktok.

"HUAWEI Band 8 dirancang untuk mendukung dan meningkatkan gaya hidup sehat masyarakat Indonesia."

"Kami percaya bahwa dengan menggabungkan kemampuan pelacakan kesehatan yang inovatif, konektivitas yang lancar, dan desain yang stylish, HUAWEI Band 8 akan memberdayakan individu untuk mengambil kendali atas kesejahteraan mereka dan memulai perjalanan menuju kehidupan yang lebih sehat dan seimbang," kata Country Head Huawei Device Indonesia, Patrick Ru dalam keterangan tertulis yang diterima, Rabu (31/5/2023).

Baca juga: Vivo Y78 5G Versi Global Meluncur, Usung Layar Lengkung dan Chipset Snapdragon 695

Meskipun memiliki desain yang lebih tipis dan ringan, HUAWEI Band 8 menghadirkan fitur layaknya smartwatch seharga smartband.

Smartband terbaru HUAWEI ini hadir dengan tiga pilihan warna yakni Midnight Black, Sakura Pink dan Emerald Green.

Konsumen yang telah mendapatkan voucher early bird akan mendapatkan diskon sebesar Rp10ribu untuk pembelian HUAWEI Band 8.

Sementara bagi pembeli yang menggunakan sistem kredit, dapat menggunakan SPayLater dengan cicilan 0 persen hingga 3 bulan, serta GoPayLater di Tokopedia dengan cicilan dan diskon sebesar 5 persen hingga Rp750.000.

Baca juga: Adopsi Teknologi Digital Membuat Industri Manufaktur Lebih Terhubung dan Efisien

HUAWEI Band 8 hadir dengan teknologi TruSleep 3.0 yang dapat menjadi asisten pemantau kualitas tidur dengan sajian data yang lebih komprehensif.

Melalui fitur ini, HUAWEI Band 8 dapat memantau dari sebelum tidur, saat tidur sampai setelah bangun tidur.

HUAWEI Band 8 juga dapat membantu pengguna sebagai pengingat harian akan waktu istirahat yang ideal, memonitor kualitas tidur, dan memberikan informasi awal mengenai pola istirahat yang lebih baik.

Pengguna dapat melihat data kualitas tidur secara langsung dari layar HUAWEI Band 8 setelah bangun tidur dan melalui aplikasi HUAWEI Health yang didukung dengan adanya automatic switching antara smartwatch HUAWEI dan Band sehingga memudahkan kedua perangkat untuk terintegrasi satu sama lain.

HUAWEI Band 8 (HUAWEI)

Desain yang lebih tipis dan ringan memungkinkan HUAWEI Band 8 tetap nyaman meskipun digunakan saat tidur.

HUAWEI Band 8 juga menghadirkan 100 mode workout yang akan memberikan inspirasi dan tantangan baru bagi pengguna dalam berolahraga.

Mode workout telah didukung oleh teknologi HUAWEI TruSport sehingga data yang disajikan menjadi lebih komprehensif.

Baca juga: Bocoran iPhone 15 Pro Max Mulai Terungkap, Kamera dan Tampilan Diklaim Mirip Pendahulunya

Smartband ini juga secara otomatis bisa mendeteksi kegiatan yang dilakukan pengguna saat berlari maupun saat sedang berjalan hingga menyesuaikan target aktivitas harian.

Didukung teknologi HUAWEI TruSeen 5.0 membuat HUAWEI Band 8 memiliki fitur yang secara otomatis mampu mengenali kondisi jantung pengguna baik sedang beraktivitas, berolahraga, maupun beristirahat.

Fitur ini juga akan terus memantau SpO2 dalam darah selama 24 jam sehingga pengguna dapat mengetahui adanya perubahan kadar oksigen dalam darah.

Pengguna tidak hanya dapat memantau data mengenai tidur dan olahraga, tetapi perangkat dapat memberikan akses serta mengelola data kesehatan melalui aplikasi HUAWEI Health.

Dibutuhkan waktu 45 menit untuk pengisian daya HUAWEI Band 8 hingga penuh yang dapat digunakan secara aktif hingga 14 hari.

Perangkat ini juga dilengkapi dengan fitur WhatsApp Quick Reply dan Notifikasi Panggilan.

HUAWEI Band 8 juga menyediakan lebih dari 10.000 tampilan Watch Face.

(Tribunnews.com/Fajar)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini