News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Game

Video Trailer GTA VI Tembus 62,5 Juta Penonton dalam 12 Jam, Trending Nomor 1 di YouTube

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Video trailer Grand Theft Auto (GTA) VI telah dirilis Rockstar Games di kanal YouTube-nya, Selasa (5/12/2023) pukul 07.00 WIB. Hanya dalam 12 jam, video tersebut sudah ditonton sebanyak 62,5 juta penonton sehingga membuatnya menjadi trending nomor 1 di YouTube.

TRIBUNNEWS.COM - Video trailer game open world besutan publisher Rockstar Games, Grand Theft Auto (GTA) VI dirilis hari ini, Selasa (5/12/2023) pada pukul 07.00 WIB.

Video berdurasi 1 menit 30 detik ini pun menembus 62,5 juta penonton meski baru diunggah di kanal YouTube Rockstar Games 12 jam lalu.

Hal ini membuat trailer GTA VI menjadi trending nomor 1 di YouTube mengalahkan video klip lagu dari girl band Kpop, Baby Monster yang berjudul Batter Up yang ditonton 7,7 juta orang dalam sehari.

Banyaknya penonton trailer GTA VI itu pun memang bisa dikatakan tidak mengagetkan.

Pasalnya, para gamer seluruh dunia telah menunggu kabar terbaru terkait penggarapan GTA VI setelah mati suri selama 10 tahun dari game sebelumnya yaitu GTA V yang rilis pada tahun 2013.

Sementara dalam video tersebut, diawali dengan munculnya sosok wanita bernama Lucia yang tengah berada di sebuah penjara.

Lucia, sosok wanita yang diduga kuat menjadi karakter utama di game open world, Grand Thef Auto (GTA) VI. Berdasarkan video trailer yang diunggah Rockstar Games, GTA VI bakal dirilis pada tahun 2025.

Baca juga: Bocoran Tampang Lenovo Legion Go, Gaming Handheld Pesaing Steam Deck dan Asus ROG Ally

Kemudian ada perempuan lain yang diduga kepala sipir di penjara tersebut bernama Stephanie.

Video pun berlanjut dengan menampilkan suasana kota Vice City atau Miami dan beberapa lokasi yang diduga merupakan kota di GTA V yaitu Los Santos.

Lalu, ada kemungkinan kota rekaan dari Florida yang bernama Leonida juga menjadi setting tempat dari GTA VI

Selanjutnya, tampak pula rekaman-rekaman video livestreaming yang berasal dari sebuah media sosial.

Jika merujuk dari video trailer ini, kemungkinan setting waktu dari GTA VI tidak mengambil tahun 80-an layaknya GTA: Vice City tetapi kekinian.

Lalu, merujuk pada video trailer tersebut, dikutip dari Endgadget, Lucia kemungkinan menjadi salah satu karakter yang dapat dimainkan oleh pemain.

GTA VI akan dirlis pada tahun 2025 atau 12 tahun setelah pendahulunya yaitu GTA V yang menjadi video game terlaris kedua sepanjang masa setelah game besutan Microsoft, Minecraft.

Baca juga: Rekomendasi Game Console Handheld yang Cocok Dimainkan di 2023, Ada Steam Deck hingga PS Vita

Sebagai informasi, game besutan Rockstar Games memang jarang mengecewakan para gamers dunia.

Berdasarkan data dari situs peringkat, Metacritic, game-game buatan Rockstar selalu memperoleh rating di atas 80.

Berikut daftar game besutan Rockstar yang memiliki rating 80 ke atas:

1. GTA IV: 98
2. GTA V: 97
3. Red Dead Redemption (RDR) 2: 97
4. GTA San Andreas: 95
5. Red Dead Redemption 1: 95
6. GTA Vice City: 95
7. GTA Chinatown Wars: 93
8. LA Noire: 90
9. Max Payne: 89
10. Bully: 87
11. Max Payne 2 The Fall of Max Payne: 86
12. Max Payne 3: 86
13. The Warriors: 85
14. Midnight Club 3 DUB Edition Remix: 85
15. Midnight Club II: 85
16. Midnight Club Los Angeles: 81

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini