TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara membuat stiker WhatsApp (WA) dengan tema Ramadan 1445H/2024.
Awal Ramadan 1445 H diperkirakan akan jatuh antara tanggal 10 dan 11 Maret 2024.
Untuk menyambut Ramadan 2024, Anda dapat membagikan stiker WA yang Anda buat sendiri.
Cara membuat stiker WA tema Ramadan cukup mudah.
Anda hanya perlu menyiapkan gambar yang akan dijadikan stiker Ramadan 2024.
Pastikan gambar tersebut menampilkan ucapan atau nuansa Ramadan.
Kemudian, ikuti langkah di bawah ini, dikutip dari faq.whatsapp.com dan kominfo.kotabogor.go.id.
Cara Membuat Stiker WA Tema Ramadan 2024 di WA Web:
- Siapkan gambar tema Ramadan untuk dijadikan stiker tema Ramadan
- Akses WA melalui website di laman https://web.whatsapp.com/
- Buka obrolan dengan orang yang ingin Anda kirimi stiker
- Klik "+" untuk melampirkan "New Stiker"
- Edit stiker sesuai keinginan Anda
- Klik tanda kirim dan gambar tersebut akan terkirim sebagai stiker.
Cara Membuat Stiker WA Tema Ramadan 2024 di Website:
- Siapkan gambar yang akan dijadikan stiker WA tema Ramadan 2024
- Akses laman https://wasticker.app/ melalui browser HP Anda (Google Chrome, dll)
- Klik "Select Image" untuk memilih gambar yang akan Anda buat stiker
- Edit gambar itu sesuai ukuran yang Anda inginkan
- Masukkan nomor WA Anda
- Klik "Create" untuk memproses stiker Anda
- Klik "Send" untuk mengirim stiker WA ke nomor WA Anda
- Setelah stiker terkirim, buka pesan WA Anda
- Klik pada stiker lalu pilih "Add to Favorite"
- Stiker tersimpan dan bisa digunakan.
Baca juga: 4 Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus, Pulihkan Obrolan dengan Mudah
Cara Membuat Stiker WA Melalui Fitur Avatar:
- Buka aplikasi WA
- Klik menu "Setelan" atau "Settings"
- Pilih opsi "Avatar"
- Klik "Buat Avatar" atau "Create your Avatar"
- Pilih warna kulit, gaya rambut, bentuk wajah, warna bibir, gaya berpakaian, aksesori, dll
- Setelah gambar Avatar selesai dibuat, klik "Selesai" atau "Done"
- Anda bisa menggunakan Avatar itu sebagai stiker dan foto profil.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)