Keseluruhan, semangkuk bakso Sony tanpa sentuhan sana sini dari sambal, kecap dan saus sudah sangat nikmat untuk menjadi santapan anda.
Pun jika ingin menambahkan tiga hal tadi, pastinya anda tidak akan kehilangan betapa lezat dan liatnya Bakso Sony. Jika masih kurang, silakan order lagi kepada pelayan yang siapa memanjakan anda.
Es Campur Segar
Mengudap bakso Sony yang lezat plus pedasnya sambal, akan terasa lengkap jika menyantap semangkuk es campur.
Sensasi pansa yang ditimbulkan oleh bakso sebelumnya, akan segera diredam sensasi dingin dan segar es campur.
Tape singkong, potongan semangka dan melon, hingga dawet menjadi bagian dari semangkuk es campur.
Es campur di Resto Bakso Son Haji Sony di Lampung, segar manis (Tribun Lampung/ Heru Prasetyo)
Sebagai pelengkap, ditambahkan serutan es berbuntuk gunungan yang disiram susu kental manis dan sirop coco pandan merah.
Hmm, siapa yang tahan godaan lezat dan segar di cuaca Bandar Lampung nan panas.
Manisnya sirop dan susu kental manis, serta segarnya semangka dan melon begitu terasa menyegarkan di tenggorokan. Dijamin, anda tidak akan cukup puas hanya dengan semangkuk es campur yang dibanderol seharga Rp 8000.
Ada banyak cabang
Buat anda yang penasaran dengan lezatnya Bakso Sony, Tribun menyarankan agar anda mendatangi Bakso Son Haji Sony yang berada di Jalan Wolter Monginsidi No 42 A Bandar Lampung.
Mengapa? Karena di lokasi inilah pusat dari bakso Sony yang melegenda di Bandar Lampung.
Sebagai informasi, ada banyak lapak Bakso Sony yang tersebar di seantero Bandar Lampung.
Ada lebih dari 10 cabang yang dibuka jajaran manajemen dengan menggunakan merk dagang Son Haji Sony.