News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wisata Kaltim

Angkringan Nasmic, Samarinda, Free Wifi, Full Music, dan Murah!

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menu di Angkringan Nasmic

Laporan Wartawan Tribun Kaltim, Budhi Hartono

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Kuliner angkringan dikenal menyajikan makanan murah meriah.

Angkringan populer dari Kota Yogyakarta dengan kesederhanaan dan menu tradisional.

 
Angkringan ini memberi akses wifi gratis kepada para pengunjungnya. Harga makanannya juga murah, lho.  (Tribun Kaltim/Budhi)

Di Samarinda, kuliner angkringan tidak kalah murah dan bonus free wifi.

Angkringan Nasmic berlokasi di Jalan Awang Long, Kelurahan Bugis, Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kaltim.

Menyambangi kuliner angkringan, kesan tradisional masih melekat. Tapi di Angkringan Nasmic yang punya singkatan Nasi Goreng, Mie dan Capcay.

Sebelum berevolusi menjadi angkringan Nasmic, Juanda Supardi pemilik usaha kuliner angkringan pernah menjual Nasi Goreng, Mie Goreng dan Capcay.

Yang membedakan angkringan Nasmic, menyiapkan kebutuhan konsumen khususnya pengguna internet.

Pengunjung bebas menggunakan wifi. Juanda sengaja memberikan fasilitas ini secara gratis.

Ia harus merogoh kocek Rp 167 ribu/bulan untuk fasilitas wifi unlimited.

"Disini banyak yang mampir, sambil buka internetan. Jadi gratis wifi dan full musik," kata Juanda Supardi, yang memulai usaha kuliner angkringan sejak tahun 2013, kepada Tribun, Jumat (10/7/2015) malam.

Angkringan Nasmic jadi tempat nongkrong yang dilengkapi free wifi. Selama bulan ramadhan, buka sejak pukul 16.00 wita hingga 05.00 wita.

"Buka sebelum buka puasa sampai menjelang sahur," ujar Juanda.

Lokasi Angkringan Nasmic, memang cukup strategis. Beberapa toko dan kuliner juga berjejer di Jalan Awang Long. Tepatnya, di depan Hotel Harmoni Indah.

Anda bisa menyambangi melalui jalan Basuki Rahmat dan Jalan Jenderal Sudirman.

Soal menu, banyak pilihannya. Angkringan Nasmic, menawarkan menu sosis, bakso, cireng, nugget, sosis bakso, ayam goreng dan tempe.

"Semua harga Rp 3 ribuan kecuali, ayam goreng Rp 6 ribu dan tempe cuma dibanderol Rp 500 rupiah. "Kalau ditambah nasi putih harganya hanya Rp 3 ribu," ucap Juanda.

Menu minumannya, seperti kopi, teh, susu, dipatok Rp 4 ribuan/gelas. Kecuali, lanjut dia,

Lebih murah lagi, Juanda menjual Mie rebus dan Mie Goreng dengan harga super murah.

Satu mangkuk Mie Rebus atau Goreng hanya Rp 4 ribu. Maklum, menu Mie memang menjadi alternatif pilihan kalangan mahasiswa. "Kalau nasi goreng Rp 11 ribu. Capcay Rp 15 ribu," tuturnya.

Setiap hari, Juanda menyiapkan menu sebanyak 50 porsi sampai 75 porsi. "Di bulan puasa, otomatis meningkat. Karena banyak yang begadang. Kita juga bisa antar pesanan untuk di Samarinda saja. Minimal order Rp 50 ribu," ucapnya.

Angkringan Nasmic, memiliki konsep lesehan. Meskipun tidak menampung banyak pengunjung, Juanda menyiapkan 6 meja khusus lesehan dan 3 meja gunakan kursi. 

Angkringan Nasmic
Jalan Awang Long, Kelurahan Bugis, Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kaltim
Delivery order : Minimal order Rp 50.000 wilayah Kota Samarinda
Contact Person : 082353428675-085251298687.(bud)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini