TRIBUNNEWS.COM - Jakarta tak hanya identik dengan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) atau Ancol Taman Impian. Kekayaan wisata kulinernya juga tak kalah menarik, termasuk kuliner 'pinggir jalan.'
Apa saja pilihannya?
- Durian Tanpa Kenal Musim
Durian adalah buah dengan banyak duri di bagian kulitnya. Penampilannya sangat mengerikan tetapi setelah dikupas isinya sangat halus dan memiliki rasa manis yang luar biasa.
Nah, berbicara soal durian masyarakat Jakarta tentu tidak asing mendengar Jalan Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan yang menjadi sentra penjualan durian terbesar sejak tahun 1980.
Penjual durian di Jalan Pahlawan, Kalibata, Jakarta.
Yahyadi (54), seorang penjual durian misalnya, sudah mulai mangkal di kawasan itu sejak awal lokasi ini diramaikan oleh para pedagang.
"Dari awal saya sudah jualan di sini, memang hampir seluruh orang Jakarta sudah tahu pusat durian ya ada di sini," ujar pria asli Betawi itu kepada Tribunnews, Selasa (28/7/2015).
Lokasinya mudah ditemui, yaitu persis di depan Taman Makam Pahlawan Kalibata. Ppuluhan pedagang terlihat memadati pinggir jalan memakai tenda-tenda berwarna hijau.
Ratusan durian itu dijajarkan rapih di atas etalase kayu serta terpampang papan-papan bertuliskan durian Medan, Petruk, dan Montong.
-- Baca versi lengkap artikel di atas, klik di sini! --
- Nasi Kucing Angkringan di Kalimalang
Rahmat (25) pedagang angkringan tampak bersahabat melayani para penikmat panganan nasi kucing di Jalan Raya Kalimalang, Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (14/7/2015).
Semenjak hari Sabtu (11/7/2015) lapak angkringan miliknya tak pernah sepi pembeli yang berada di pinggiran jalur pemudik pantura ini.
Aneka lauk di angkringan Rahmat, Kalimalang, Jakarta Timur.
"Mulai pukul 19.00 WIB ke atas sudah ramai tetapi nggak selalu pemudik yang mampir," katanya kepada Tribun Travel, Selasa (14/7/2015).