TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mempertahankan Durian Medan sebagai dagangannya, Andalas Durian 528 yang berlokasi di Jalan Mangga Besar Raya memanjakan lidah pelanggannya selama 14 tahun.
Saat menyusuri Jalan Mangga Besar Raya, ragam kuliner siap memanjakan lidah Anda.
Tak terkecuali buah durian yang juga siap menemani wisata kuliner Anda bersama kerabat maupun keluarga.
Ilustrasi.
Pasalnya, Mangga Besar juga dikenal sebagai pusatnya durian selain di Kalibata.
Bila Anda ingin mencicipi buah durian asli Medan, langkahkan kaki Anda menuju suatu tenda yang bertuliskan Andalas Durian 528.
Tak hanya khas dengan durian medan-nya, kedai ini terkenal dengan 14 tahun mempertahankan buah berduri tersebut.
Saking terkenalnya, masyarakat dari berbagai daerah pun setia datang jauh-jauh ke kedai ini.
“Pelanggan kita biasanya sudah menjadi langganan setia dari luar daerah, karena mereka sudah tahu kita memberikan buah durian medan asli. Kalau durian medan ngga panen, kita libur. Kita ngga mau menjual durian selain durian medan, karena pengunjung sudah hapal,” kata Sura, karyawan Andalas Durian 528, Selasa (26/1/2016).
Kompas.com/Ersianty Peginusa Wardhani
Andalas Durian 528 yang menyuguhkan durian medan asli di daerah Mangga Besar, Selasa (26/1/2016).
Untuk rasa, durian medan mempunyai rasa yang khas.
Manis sedikit pahit, menjadi kesukaan pengunjung yang datang.
Karena rasa tersebut tidak mudah menciptakan rasa mabuk setelah menyantap buah durian.
Bila Anda ingin mencicipi durian medan yang legit dan manis, bisa datang ke kedai Andalas Durian 528 yang belokasi di Jalan Mangga Besar Raya, Jakarta Barat.
Kedai ini juga menyediakan kursi, meja dan air mineral untuk membuat nyaman pengunjung yang datang.
Harga yang ditawarkan pun sebanding dengan kualitas daging durian yang diberikan, yakni mulai dari Rp 40.000 hingga Rp 80.000.