Laporan Wartawan Tribun Bali, Zaenal Nur Arifin
TRIBUNNEWS.COM, KUTA – Berlokasi di Jalan Wana Segara Kuta, Aston Kuta Hotel & Residence belum lama ini naik kelas menjadi hotel bintang empat.
“Lokasinya di Jalan Wana Segara, kalau orang bilang itu dekat Pantai Jerman. Kita baru saja di klasifikasi mendapatkan bintang empat,” jelas General Manager Aston Kuta Hotel & Residence Irmansjah Madewa kepada Tribun beberapa waktu lalu.
Lokasi sangat strategis Aston Kuta Hotel & Residence, yakni dekat sekali dengan Bandara International Ngurah Rai sekira 5 menit, ke Pantai Jerman hanya dengan berjalan kaki, dan dekat dengan pusat belanja di daerah Jalan Kartika Plaza Kuta.
Dengan jumlah kamar sebanyak 215 kamar terbagi superior, deluxe, family, dan premier suite.
Untuk fasilitas bintang empat sangat lengkap di Aston Kuta Hotel & Residence yakni meeting room, fitness centre, swimming pool, kids club, sugar & Spice restaurant, the lighthouse rooftop dan spa.
Kolam renang. (Tribun Bali/Zaenal Nur Arifin)
Dari The Lighthouse Rooftop ini bisa melihat cantiknya matahari terbenam atau sunset.
Sambil menikmati sunset akan ditemani dengan berbagai menu istimewa baik food maupun beverage.
Dengan specialty menu barbeque, baik barbeque western ataupun barbeque Mongolian.
Memiliki luas kamar yang lebih besar dari hotel lain sekelasnya, yaitu 31 meter square untuk kamar superior.
Sangat cocok dan nyaman bagi keluarga yang berlibur di Bali.
“Kita biasanya banyak disini tamu family karena kamarnya cukup besar-besar. Selain itu juga kita memiliki delapan meeting room jadi cocok juga untuk bussines. Selesai meeting bisa langsung jalan-jalan,” tambah Madewa.
Untuk para bussines man atau kantor atau pengusaha, Aston Kuta Hotel & Residence memiliki package meeting dengan harga yang kompetitif.
Sementara harga kamar tipe superior dimulai dari rate IDR 780,300 ++. Untuk informasi lebih lengkap mengenai paket meeting dan kamar bisa mengunjungi websitewww.AstonKuta.com atau +62 361 754 999.(*)