TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak 60 peserta mengikuti lomba masak menu lempah kuning khas Bangka, Kepulauan Bangka Belitung.
Para peserta kebanyakan adalah juru masak warung makan atau kafe di Kota Pangkalpinang.
Mereka saling berkreasi untuk menyajikan menu tersebut sebaik mungkin demi trofi juara. Ada tiga penilaian. Pertama, yakni cita rasa, yang memiliki poin terbesar.
Penilaian selanjutnya adalah inovasi. Peserta dituntut kreatif membuat lempah kuning tanpa menghilangkan pakemnya. Terakhir, yakni presentasi.
Sekadar info, lempah kuning merupakan jenis makanan berkuah berwarna kuning kental. Makanan ini tidak menggunakan santan dan pemanis buatan.(*)