(TribunTravel.com/Wahyu Vitaarum)
TRIBUNNEWS.COM - Jakarta, sebagai kota meltropolitan akan jadi slaah satu tempat yang sepi saat momen lebaran tiba.
Sebagian besar perantau yang tinggal di Jakarta pergi meninggalkan ibukota untuk mudik ke kampung halaman.
Nah, ini jadi waktu yang tepat untuk traveling keliling Jakarta. lho.
Khususnya buat kamu yang memang masih stay di Jakarta saat momen lebaran tiba nih, sebenarnya ada banyak destinasi kece yang bisa di kunjungi guys.
Dibalik kokohnya gedung-gedung bertingkat di Jakarta ternyata beberapa destinasi kece yang pas untuk dilewatkan bersama keluaraga di momen lebaran.
Dijamin nggak akan terjebak macet, beberapa destinasi instagrambel di Jakarta ini recommend banget untuk kamu kunjungi, yuk simak!
1. Le Bridge Restaurant Ancol
Jika main air di pantai Ancol udah jadi hal mainstream kamu bisa coba mampir ke Le Bridge Restaurant Ancol.
Di area Ancol ini terdapat sebuah jembatan panjang yang terapung diatas air laut menuju ke Le Bridge Restaurant, bisa jadi sebuah objek keren untuk foto.
Di restoran kece ini kamu bisa menikmati sunset romantis sambil menikmati makannan yummy yang bikin momen lebaran ini makin menyenangkan.
2. Petak Sembilan Glodok
Kawasan yang populer dengan nama Peta Sembilan Glodok ini punya sejumlah klenteng dan suasana mirip seperti di China.
Kelenteng Petak Sembilan alias Vihara Dharma Bakti adalah salah satu kelenteng yang paling terkenal di kalangan masyarakat Jakarta.
Selain vihara, ada juga gereja Katolik kuno berarsitektur Tionghoa yang bisa jadi alternatif objek hunting fotomu.
Nah, buat kamu yang suka banget jajan recommend banget untuk mencicipi beberapa kulineran yummy di kawasan pecinan ini.