TribunTravel.com/Rizky Tyas Febriani
TRIBUNNEWS.COM - Boeing 777X pertama yang selesai dirakit menjadi pesawat penumpang terpanjang di dunia telah diluncurkan.
Pesawat itu diperkirakan akan dihadirkan di depan publik pada debut seremonial di pabrik pembuat pesawat di Everett, dekat Seattle, pada hari Rabu (20/3/2019).
Tetapi sebagai tanda penghormatan korban meninggal dalam kecelakaan Ethiopian Airlines 737 Max 8, pesawat ini akan diresmikan dalam acara sederhana yang hanya dihadiri oleh karyawan Boeing.
Dilansir Dailymail.co.uk, Rabu (20/3/2019), jet itu diluncurkan pada upacara sederhana yang hanya dihadiri oleh staf Boeing.
Gambar yang diposting ke Twitter menunjukkan jet besar, yang memiliki ujung sayap yang bisa dilipat dipajang di dalam hanggar di pabrik Boeing yang dikelilingi oleh ratusan orang.
Dalam satu gambar, diunggah oleh akun Dj's Aviation, staf Boeing terlihat memotretnya di ponsel mereka.
Foto-foto lain yang diposting oleh penggemar penerbangan Katie Bailey menunjukkan roda dan salah satu mesin dari dekat.
Pesawat yang diluncurkan adalah 777-9, lebih besar dari dua model 777X.
Pesawat Boeing 777X direncanakan melakukan uji terbang perdananya di musim semi nanti.
777-8 diklaim dapat menampung antara 350 dan 375 penumpang dan 777-9 antara 400 dan 425, tergantung pada persyaratan tata letak pengaturan seat dari maskapai.