News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pesona Seminyak Bali, Beragam Aktivitas dan Hiburan Dijangkau dengan Berjalan Kaki

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pantai Seminyak, Bali

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto 

TRIBUNNEWS.COM, BALI - Kawasan Seminyak akan menjadi salah satu lokasi favorit bagi pelancong yang berwisata ke Bali.

Beragam aktivitas dan hiburan dapat ditemui hanya dengan berjalan kaki, seperti kehidupan malam yang glamor, butik-butik trendi.

"Juga galeri seni eklektik, tempat makan berkelas, Pantai Petitenget yang terkenal," kata General Manager Kamaniiya Petitenget Seminyak, Debby Resnatari dalam keterangan resminya, Kamis  (2/9/2021).

Apalagi kata Debby hanya dengan berkendara 10 menit Anda akan berada di area Canggu, sebuah tempat yang tengah populer bagi para digital nomad.

"Ada banyak pilihan yang dapat wisatawan lakukan di sekitaran Seminyak," katanya.

Debby mengatakan, Kamaniiya Petitenget Seminyak adalah sebuah hotel baru bintang 4 yang berlokasi di jalan Petitenget Seminyak, area paling populer bagi para turis domestik maupun internasional.

Kamaniiya Petitenget Seminyak yang sebelumnya dikenal sebagai hotel Ibis Styles Petitenget, secara resmi telah menerima tamu sejak tanggal 1 Agustus 2021 lalu.

Bujana Restaurant Kamaniiya Petitenget Seminyak (ist)

"Kami ingin mengajak pelancong untuk berlibur menjelajahi pulau Dewata dengan gaya dinamis bercampur kultur Bali yang unik dalam satu area.

“Dengan akses yang mudah untuk menuju atau berkeliling di sekitar area Seminyak, hotel ini menjadi tujuan menginap favorit untuk memulai pengalaman seru Anda di Pulau Bali,” kata Debby.

Terinspirasi dari kata yang diambil dari Bahasa Sansekerta, Kamaniiya diartikan sebagai sesuatu yang diidamkan, cantik, menyenangkan, serta keindahan pada aspek feminisme.

Berangkat dari hal ini yang menjadi acuan bagi hotel untuk memberikan pelayanan yang penuh dengan kehangatan dan kenyamanan bagi para tamu,” jelas Debby Resnatari.

Kamaniiya Petitenget Seminyak menawarkan 134 kamar dengan desain modern minimalis yang terdiri dari 112 kamar tipe Superior, 12 kamar tipe Deluxe, dan 10 kamar tipe Junior Suite. Ukuran kamar yang beragam dimulai dari 22m2 hingga 43m2, dilengkapi dengan 32 inci LED TV, pembuat kopi dan teh, safe deposit box, dan Wi-Fi gratis.

Keamanan dan kesehatan para tamu selalu menjadi prioritas utama bagi Kamaniiya Petitenget Seminyak.

Fasilitas yang lengkap bagi para tamu yang sedang menginap atau orang yang berencana untuk bepergian akan selalu dipastikan terjaga.

Terlebih, Kamaniiya Petitenget Seminyak telah menerima sertifikat CHSE dari Pemerintah Indonesia.

CHSE merupakan standar protokol kesehatan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemeparekraf) yang didasarkan atas kebersihan, kesehatan, keamanan, dan keberlanjutan lingkungan, dalam rangka merespon pandemi Covid-19 sebagai salah satu wujud komitmen hotel demi kenyamanan para tamu.

“Kamaniiya Petitenget Seminyak telah mengimplementasikan beberapa protokol baru dan menerapkannya di pelayanan, perlengkapan di dalam kamar, dan fasilitas yang tersedia selama tamu menginap, seperti peningkatan pembersihan ruang publik, menjaga jarak, alat pelindung diri, serta pemeriksaan suhu sesuai dengan anjuran pemerintah,” pungkas Debby Resnatari.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini