TRIBUNNEWS.com, MEDAN - Model cantik turun ke jalan untuk berdemo, Selasa (17/2/2015) Dengan mengunakan kemeja putih dan kaca mata, mereka memengang spanduk bertulisan bersihkan KPK dari kepentingan dan save hukum.
Tanpa malu-malu mereka berdiri di Jalan Gatot Subroto Bundara Majestik Medan, lalu lintas pun macet karena aksi demo cewek cantik dan ratusan Aliansi Mahasiswa Peduli Hukum Indonesia.
Seorang pendemo Wulan mengatakan, mereka mendukung aksi save polri."Kita sama-sama satu jiwa menyelamatkan Polri. Harusnya tidak ada politik dalam sistem kepolrian dan KPK," katanya.
"Save Polri, dan yang disini semua mendukung. Kita panas-panasan, Polri nomor satu, tidak ada politik dalam hal tersebut. Kita tidak takut hitam, kalau hitam sesaat. Kalau tidak ada Polri, tidak aman," tambahnya.
(Tribun Medan/Tarmizi Khusairi)