News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Berita Khas Daerah

Ratusan Siswa SMP Diajak Ziarah Wisata Mengenal Pahlawan

Editor: Sapto Nugroho
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Reporter Tribunnews Video, Agus Nuryadhyn

TRIBUNNEWS.COM, PANGKALPINANG - Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengajak 200 siswa tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Pangkalpinang berziarah wisata, Selasa (25/8/2015).

Pada kegiatan yang dilakukan dalam satu hari tersebut, 200 siswa diajak ziarah ke Taman Makam Pahlawan Pawitralaya Provinsi Kepulauan Babel, Museum Timah, Makam Depati Amir di Desa Jada Bahrin, serta ke Taman Makam Pahlawan Padma Satria di Sungailiat, Kabupaten Bangka.


Taman Makam Pahlawan Pawitralaya Provinsi Kepulauan Babel, Selasa (25/8/2015). (Bangka Pos/Agus Nuryadhyn)

Selama dalam ziarah wisata, rombongan dibimbing oleh Kepala Seksi Kelembagaan Kepahlawanan dan Kesetiakawanan Sosial Dinsos Babel, Novirawati serta beberapa orang staf di Dinsos Babel.

Dalam kegiatan ini, siswa diajak untuk dapat mengetahui sejarah hingga bisa mengenal para pahlawan dan pejuang Provinsi Kepulauan Babel.


Sejumlah siswa tingkat SMP melakukan tabur bunga dan doa di Taman Makam Pahlawan Pawitralaya, Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, Selasa (25/8/2015). (Bangka Pos/Agus Nuryadhyn)

Di TMP tercatat ada beberapa nama pahlawan dan tentara yang tidak dikenal yang gugur pada masa penjajahan.

Turut dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Pawitralaya adalah mantan Gubernur Babel, Kolonel H Eko Maulana Ali.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini