News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gandeng Grand Clarion Hotel, Trik Bank Bukopin Supaya Nasabah Pertahankan Kartu Kreditnya

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribun Timur, Rasni Gani

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Menghadapi tantangan berupa pajak transaksi, manajemen bank penerbit kartu kredit (KK) memperkuat pencapaian sales volume (transaksi) di sektor food and beverage atau makanan dan minuman.

Koordinator Regional Sulawesi Bank Bukopin, Roby Syamsir, Kamis (19/5) mengatakan makanan dan minuman merupakan kebutuhan sehari hari yang harus ada. Segmen ini menyumbang 35 persen dari total transaksi keseluruhan.

“Beda dengan transaksi di merchant produk eletronik dan lainnya bisa ditunda. Makanya kami masih optimis dan menaruh harapan besar untuk memberi privilege kepada masyarakat agar tetap bertahan dengan kartu (kredit) yang mereka pegang,” kata Roby saat ditemui di Grand Clarion Hotel, Jalan AP Pettarani, Makassar.

Mewujudkan kemudahan tersebut, PT Bank Bukopin yang menggandeng Grand Clarion Hotel menawarkan diskon 40 persen untuk pembelian makanan di restoran Sunachi di lantai 1 hotel. Program berlangsung mulai 1 Maret-1 September 2016.

Transaksi minimal Rp 500 ribu - Rp 1,5 juta berlaku untuk pemegang kartu KK Bukopin Visa dan Martercard meliputi Platinum, Gold, Classic, dan Business Card.

Ada juga diskon 30 persen untuk pembelian makanan di restoran Koi Japanese. Minimal transaksi Rp 300 ribu dan maksimal Rp 1 juta per per kartu.

“Kami memilih dua restoran ini masuk dalam program Kuliner Seru karena merupakan merchant dengn sales volume tertinggi diantara tenant lainnya,” katanya di sela sela Pers Confrence di Executive Lounge Clarion Hotel.(*)

 
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini