Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Volkswagen Targetkan Jual 200 Unit Mobil

Produsen mobil asal Jerman, Volkswagen menargetkan penjualan minimum 200 unit selama mengikuti IIMS 2012.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Sugiyarto
zoom-in Volkswagen Targetkan Jual 200 Unit Mobil
Tribun Jakarta/JEPRIMA
PT Garuda Mataram Motor telah memunculkan mobil VW terbaru yaitu SUV VW Tiguan pada Indonesia International Motor Show ke-20 di Kemayoran, Jakarta Pusat. Volkswagen Tiguan baru tersebut akan mempunyai spesifikasi mesin 1,4 liter yang dianut oleh VW Golf TSI. VW Golf TSI memiliki mesin 1.4 liter TSI dengan teknologi turbocharged dan supercharged. Golf TSI sanggup menghasilkan tenaga hingga 160 PS dengan torsi puncak hingga 240 Nm. (Tribun Jakarta/Jeprima) 

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Produsen mobil asal Jerman, Volkswagen menargetkan penjualan minimum 200 unit pada penyelenggaraan Indonesia International Motor Show 2012.  Hal tersebut diungkapkan oleh Jonas Chendana, National Salles Manager Volkswagen Indonesia.

"Kami menargetkan dapat menjual minimum 200 unit pada IIMS 2012," katanya di booth Volkwagen, Senin(24/9/2012).

Dalam penyelenggaran IIMS tahun lalu, Volkswagen dapat menjual sebanyak 110 unit mobil.
Sampai dengan hari ini, Volkswagen Indonesia telah menjual sekitar 50 unit. Yang paling banyak terjual adalah jenis Golf, Scirocco 2.0 dan diikuti Polo.

Dalam IIMS 2012, sesuai dengan temanya Volkswagen Available For Every One, dalam boothnya tersedia semua varian dari perusahaan asal Jerman tersebut. (*)

BACA JUGA:

BERITA REKOMENDASI
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas