Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Link Net Targetkan Pendapatan Capai Rp2 Triliun

Pencapaian ini meningkat 25 persen dibandingkan pendapatan 2013 yang sebesar Rp1,65 triliun.

Penulis: Arif Wicaksono
Editor: Rendy Sadikin
zoom-in Link Net Targetkan Pendapatan Capai Rp2 Triliun
Link Net logo 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anak usaha dari PT First Media Tbk (KLBV) yakni PT Link Net menargetkan dapat meraup pendapatan sekitar Rp2 triliun pada tahun ini. Pencapaian ini meningkat 25 persen dibandingkan pendapatan 2013 yang sebesar Rp1,65 triliun.

Corporate Secretary PT Link Net, Dicky Setiadi Moechtar, menuturkan bahwa perseroan optimistis target pendapatan akan tercapai dengan seiring dengan ekspansi yang terus dilakukan Link Net. "Kebutuhan atas internet masih sangat besar. Kami yakin pendapatan dapat meningkat sebesar 25 persen," katanya di Jakarta, Jumat (2/5/2014).

Sedangkan pada tahun ini, perseroan memprediksikan laba sebesar 25 persen atau meningkat Rp90,54 miliar dibandingkan laba 2013 yang sebesar Rp362,16 miliar. Perseroan menawarkan tiga produk: broadband internet and network (Fastnet), cable television (Homecable), serta data communication (Datacomm).

Adapun, kontribusi pendapatan terbesar disumbangkan oleh FastNet sekitar 57,3 pesen, Homecable 33,2 persen, dan Datacomm 9,6 persen.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas