Semua Ruas Tol Becakayu Selesai Juni 2018
Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) resmi beroperasi Sabtu (4/11/2017).
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) resmi beroperasi Sabtu (4/11/2017).
Ruas yang bisa digunakan seksi I B dari Cipinang Melayu menuju Pangkalan Jati dan seksi 1C dari Pangkalan Jati ke Jakasampurna.
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), Herry Trisaputra Zuna mengatakan pembangunan selanjutnya menyelesaikan seksi 2.
Baca: Makam Orang yang Meninggal Hari Selasa Kliwon Dijaga Warga dan Polisi hingga 7 Malam Berturut-turut
Arah tol tersebut akan dibangun ke arah Bekasi Barat sampai Juni 2018.
"Sehingga nanti Juni 2018 semua beroperasi," ujar Herry di Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, Jumat (3/11/2017).
Herry menegaskan tol Becakayu sudah mendapaatkan izin Analisis Dampak Lingkungan (Amdal) lalu lintas.
Baca: Disebut Setya Novanto Ngarang, Ganjar: Ngapain Ngarang Cerita, Memang itu yang Saya Alami
Hal yang perlu dikejar pemerintah kata Herry terkait pembebasan lahan.
"Pembebasan lahan Becakayu masih kurang 8 persen di seksi 1," ungkap Herry.
Untuk diketahui total ruas Tol Becakayu memiliki panjang 23,8 kilometer yang membentang dari Jakarta Timur sampai Kota bekasi.
Untuk seksi 1A Casablanca-Cipinang Melayu, ditargetkan akan rampung pada Maret 2018.
Sedangkan untuk pembangunan seksi 2 dari Jatisampurna sampai Bekasi Timur sejauh 9,2 kilometer baru akan dimulai pada 2018 mendatang.