Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Dorong Hilirisasi, Jonan Sindir PTBA dan Pertamina

Arti hilirasi industri menurut Jonan merupakan hal yang sangat penting, khususnya kemampuan untuk mengubah batubara menjadi DME.

Editor: Sanusi
zoom-in Dorong Hilirisasi, Jonan Sindir PTBA dan Pertamina
Fitri Wulandari
Menteri ESDM Ignasius Jonan saat mengunjungi Pos Pengamatan Gunung Api Anak Krakatau di Serang, Banten, Jumat (28/12/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, TANJUNG ENIM - Kebanyakan perusahaan tambang besar di Tanah Air dinilai enggan untuk melakukan hilirisasi Industri.

Hal tersebut disinggung Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan pada acara Pencanangan Hilirisasi Batubara di Kawasan Ekonomi Khusus PT Bukit Asam Tbk (PTBA/BACBSEZ), Minggu (3/3).

"Terus terang, enggak banyak kegiatan pertambangan batubata besar di Indonesia yang punya semangat untuk hilirisasi. Kalau Arviyan (Direktur Utama PTBA) kan pinter, kalau cuman gali (tambang) jual, masa tunggu Arviyan," sindir Jonan.

Apalagi, pemerintah lewat Badan Usaha Milik Negara (BUMN) serius untuk melakukan hilirisasi. Bahkan, Jonan mengungkapkan sudah ada Peraturan Menteri 2018 yang dibuat untuk mengatur hilirisasi batubara.

Baca: KPK Panggil Direktur Sungai dan Pantai Kementerian PUPR Terkait Proyek Fiktif Waskita Karya

"Jadi, ini sebenarnya ditunggu Pak Arviyan untuk bisa mempelopori (hilirisasi)," ungkapnya.

Arti hilirasi industri menurut Jonan merupakan hal yang sangat penting, khususnya kemampuan untuk mengubah batubara menjadi DME. Harapannya, DME tersebut nantinya bisa dimanfaatkan sebagai pengganti LPG.

"Impor (LPG) kita kira kira 4,5 juta ton hingga 4,7 juta ton atau sekitar Rp 40 triliun hingga Rp 50 triliun. Ini yang kita coba kurangi," tegasnya.

BERITA REKOMENDASI

Selain menekankan pentingnya hilirisasi kepada PTBA, Jonan juga menyarankan pertamina untuk mengurangi impor LPG. "Yang gampang, bikin target 1 juta ton mengurangi impor LPG. Jadi bisa di mix LPG mungkin dengan 25% atau 50% DME," jelasnya.

Terlebih lagi, saat ini deposit tambang batubara di Sumatera Selatan (Sumsel) untuk lapisan 1 (B1) masih mencapai 4 miliar ton. Sedangkan untuk lapisan B2, pasokannya masih tersedia 6 miliar ton.

"Kalau 10 miliarr ton diproduksi 40 juta ton dari Sumsel dan 24 juta ton, akan butuh waktu 250 tahun. Kalau potensi bisa 1.000 tahun," ujarnya.

Untuk itu, Jonan menantang PTBA untuk bisa menghemat devisa impor produk produk industri. Dari total produksi PTBA yang mencapai 26 juta ton tahun lalu, Menteri ESDM tersebut menantang PTBA untuk menghilirisasikan seluruh hasil produksinya.

"Kalau sekitar 24 juta ton produksi Bukit Asam dihilirisasi, saya akan perjuangkan royaltynya. Kalau butuh aturan apa, bilang saya. Tapi kalau PTBA ketakutan enggak bisa untung, keterlaluan," tandasnya.


Jonan juga mengingatkan, dalam mendorong hilirisasi industri, emiten tersebut diminta untuk memaksimalkan sumber daya manusia (SDM) sekitar. Khususnya sebagai pekerja, dengan begitu bisa ikut mensejahterakan masyarakat.

Berita Ini Sudah Dipublikasikan di KONTAN, dengan judul: Dorong Hilirisasi, Menteri Jonan sindir PTBA dan Pertamina

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas