Terus Berinovasi Produk dan Layanan, KFC Sukses Jadi Brand Juara Restoran Cepat Saji
Walaupun kini semakin banyak kompetitor bermunculan di industri restoran cepat saji, namun posisi KFC tidak bergeming dengan berada di puncak
Editor: Sugiyarto
Sementara itu untuk layanan, KFC telah menghadirkan konsep “Self Service Terminal” di beberapa gerai. Konsep ini memungkinan konsumen untuk dapat memesan dengan cepat tanpa harus mengantri.
Masih terkait layanan, era digital mengubah perilaku belanja konsumen KFC membuat mereka lebih senang melakukan pembelian dan transaksi dalam satu proses. Pembayaran pun dilakukan secara langsung yaitu online atau melalui dompet digital.
Dari tren digital diatas KFC pun bergerak cepat, saat ini KFC telah bekerjasama dengan beberapa pihak ketiga yang menyediakan layanan pembayaran non tunai.
Hendra mengakui ini adalah salah satu jawaban KFC untuk bisa keep up dengan konsumen terutama yang generasi muda.
Masih seputar generasi muda, untuk semakin memantapkan posisi KFC di pasar anak muda, KFC mulai melirik ke tren fashion streetwear.
KFC pun mulai menjajal industri baru tersebut dengan meluncurkan produk apparel dan merchandise. Dalam mengembangkan apparel dan merchandise ini dengan menggandeng beberapa perancang muda Indonesia.
Tren streetwear yang melanda anak muda Indonesia dalam beberapa tahun belakang juga dilihat Hendra sebagai peluang yang menjanjikan.
Terbukti stratregi ini cukup berhasil produk apparel ini mendapat sambutan yang sangat baik dari para konsumen muda.
Penggunaan media digital, dalam hal ini social media, juga cukup efektif untuk penyampaian pesan pemasaran.
Bahkan pada media ini, KFC dapat memantau secara langsung feedback dari konsumen karena adanya sifat interaktif yang dimiliki social media.
Platform media sosial seperti Facebook, Instagram, dan Twitter termasuk media promosi yang cukup efektif khususnya untuk produk-produk atau program promosi yang menargetkan generasi muda/ millenial di kota-kota besar.
Namun, dengan mempertimbangkan sisi geografis Indonesia serta gerai KFC yang tersebar dari Sabang sampai Merauke, maka KFC masih menggunakan media promosi tradisional seperti TV, Radio, dan media cetak.
“Saat ini gerai KFC telah menjangkau hampir seluruh wilayah di Indonesia. Kedepannya kami juga berusaha menjangkau konsumen yang berada di daerah tingkat II,”jelasnya.
Untuk memonitoring kinerja gerai-gerai yang dimiliki, KFC memiliki bagian Quality Assurance dan Marketing di tingkat regional yang membantu memastikan produk dan layanan KFC selalu sama kualitasnya saat diterima oleh konsumen.