Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Penghentian Umrah ke Tanah Suci, Perusahaan Travel di Medan Siap-siap Rugi Miliaran

Ia memberikan detail kerugian paling nyata adalah tiket pesawat dan hotel yang sudah di-booking, serta visa yang tak jadi terpakai.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Penghentian Umrah ke Tanah Suci, Perusahaan Travel di Medan Siap-siap Rugi Miliaran
Tribunnews/Bahauddin R Baso/ MCH 2019
Ribuan umat muslim melakukan thawaf mengelilingi Kabah usai shalat subuh di Masjidil Haram, Makkah, Kamis (11/7/2019). Hari ini para jemaah haji dari berbagai penjuru dunia mulai berdatangan untuk menyambut musim haji 1440H. 

Tiap tahun, Arab Saudi menerima jutaan umat Muslim melakukan perjalanan haji dan umrah.

Namun kondisi ini menyebabkan sejumlah negara tak bisa melakukan ibadah umrah.

Beberapa negara yang dianggap berisiko menyebarkan virus Corona adalah China, Iran, Italia, Korea, Jepang, Thailand, Malaysia, Indonesia, Pakistan dan Afghanistan.

Selain itu Irak, Filipina, Singapura, India, Lebanon, Suriah, Yaman, Azerbaijan, Kazakhstan, Uzbekistan, Somalia dan Vietnam juga ikut terimbas.

Ihwal penghentian izin perjalanan umrah ini, menurut Kementerian Agama RI belum diumumkan secara resmi.

"Belum ada pemberitahuan kepada kami secara resmi," kata Kepala Biro Humas Data dan Informasi Sekretariat Jenderal Kemenag RI.

Suhaili mengatakan, Kemenag masih menunggu pemberitahuan resmi dari pemerintah Kerajaan Arab Saudi.

Berita Rekomendasi

Ia mengatakan pihaknya akan memberi tahu masyarakat mengenai kabar penghentian penerimaan jemaah umrah itu. "Nanti kalau sudah ada, saya infokan," kata Suhaili.

Wabah virus Corona telah menjangkiti di sejumlah kawasan timur tengah, seperti di Afghanistan, Oman, dan Lebanon. Di Iran, dua orang terduga virus Corona dilaporkan meninggal. (Victory Arrival Hutauruk)

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul BREAKING NEWS, Penutupan Umrah Sementara di Arab Saudi, Pengusaha Travel Medan Rugi hingga Miliaran

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas