Nabung Haji Plus Belajar Mengaji Lewat Program BNI Syariah
Nasabah Tabungan BNI Baitullah iB Hasanah dan calon jemaah haji BNI Syariah berupa gratis belajar ngaji dan menghafal Al-Qur’an seumur hidup.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -BNI Syariah meluncurkan program Nabung Haji Bisa Ngaji bekerjasama dengan Askar Kauny yaitu lembaga non profit yang bergerak di bidang sosial dan pendidikan serta berkhidmat dalam generasi penghafal Al-Qur’an.
Direktur Utama BNI Syariah mengatakan, Abdullah Firman Wibowo mengatakan, program ini memberikan benefit bagi nasabah.
Terutama, nasabah Tabungan BNI Baitullah iB Hasanah dan calon jemaah haji BNI Syariah berupa gratis belajar ngaji dan menghafal Al-Qur’an seumur hidup online bersama Askar Kauny.
“Diharapkan nasabah dapat menjadi hafidz atau penghafal Al-Qur’an ketika berangkat haji nanti,” kata Firman melalui keterangan resmi di Jakarta, Minggu (26/4/2020).
Program Nabung Haji Bisa Ngaji, lanjut Firman, merupakan upaya BNI Syariah untuk memaksimalkan bisnis haji dan umroh.
Menurutnya ini sejalan dengan corporate strategy BNI Syariah yaitu Embracing New Opportunities, dimana BNI Syariah siap meraih peluang-peluang baru untuk meningkatkan pertumbuhan bisnis dan menjadi partner yang lebih baik.
Periode program ini sejak 24 April 2020 sampai dengan 31 Desember 2020 dan berlaku di outlet BNI Syariah dan SCO Bank BNI seluruh Indonesia.
Baca: PBNU Gelar Rapid Test Gratis untuk Imam Masjid, Guru Ngaji dan Marbot di Kediaman Kyai Said Aqil
Baca: 2.909 Kendaraan Terjaring Larangan Mudik Lebaran, Seluruhnya Diminta Putar Balik
Diharapkan program ini bisa meningkatkan akuisisi pembukaan Tabungan BNI Baitullah iB Hasanah baru, migrasi Tabungan Haji BNI serta setoran awal haji baru.
"Program ini juga bertujuan sebagai retensi bagi nasabah existing Tabungan BNI Baitullah iB Hasanah dan jemaah haji waiting list," pungkasnya.
Adapum ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi ketika mengikuti program ini yaitu untuk nasabah baru membuka Tabungan BNI Baitullah iB Hasanah dengan akad mudharabah minimal Rp 500 ribu.
Ini berlaku juga untuk nasabah migrasi Tabungan Haji BNI dan untuk nasabah eksisting dan jamaah haji waiting list, syaratnya dengan melakukan top up saldo Tabungan BNI Baitullah iB Hasanah akad mudharabah minimal Rp 500 ribu.
Sedangkan untuk calon jemaah haji baru dengan melakukan setoran awal haji reguler atau haji khusus dan jika akad Tabungan BNI Baitullah iB Hasanah wadiah, maka dapat dilakukan proses perubahan ke akad mudharabah tanpa membuka tabungan baru.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.