Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Mau Investasi Saham dan Reksadana Online? Simak Tips yang Harus Kamu Ketahui Berikut!

Berikut ini tips aman investasi saham dan reksadana melalui nvestasi online yang harus diketahui.

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Mau Investasi Saham dan Reksadana Online? Simak Tips yang Harus Kamu Ketahui Berikut!
Istimewa
Ilustrasi - Berikut ini tips aman investasi saham dan reksadana melalui nvestasi online yang harus diketahui. 

Dengan sistem keamanan lapis tiga dan sistem keamanan SSL 256 bit tentunya data pribadi nasabah aman dan terlindungi dari ancaman hacker yang mencoba membobol akun.

Menggunakan jaringan milik sendiri

Dengan menggunakan jaringan milik sendiri dapat melindungi investasi onlinemu.

Seperti diketahui, transaksi online dengan menggunakan komputer di warnet, PC milik orang lain atau gadget teman dengan WiFi gratisan cukup berisiko.

Saat tidak menggunakan jaringan milik sendiri, ada potensi yang mengancam sisi keamanan ketikan berinvestasi online.

Misalkan saja penyalahgunaan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Itulah sebabnya transaksi investasi dengan platform online apa pun sebaiknya dilakukan dengan gadget dengan jaringan internet pribadi.

Berita Rekomendasi

Waspadai penipuan online

Ilustrasi penipuan online.
Ilustrasi penipuan online

Seorang investor harus cerdas dalam memilah berbagai informasi yang didapatkan agar tidak gampang tertipu.

Karena kini kondisi serba canggih, ancaman informasi pribadi mudah didapat.

Sebagai investor kita wajib menjaga kerahasiaan username, password, secure PIN dan data pribadi penting lainnya.

Oleh sebab itu, jangan pernah memberikan data-data personal ini kepada siapa pun.

Apalagi dengan sadar mentransfer sejumlah uang ke oknum-oknum penipu yang seolah-olah menawarkan bantuan dengan mengatasnamakan sekuritas tertentu.

Jika kamu menemukan kejanggalan, ada baiknya jika segera menghubungi call center resmi atau medsos resmi dengan centang biru milik sekuritas bersangkutan.

(Tribunnews.com/ Dipta)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas