Pentingnya Kolaborasi untuk Mengoptimalisasikan Dampak Program CSR
Forum TJSLBU harus menjadi wadah solusi, data dan ide sehingga apabila ada perusahaan yang kesulitan dalam membuat program
Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Sanusi
Laporan wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak dipungkiri, perkembangan zaman pun berimbas terhadap permasalahan sosial yang kian kompleks dan ruang lingkupnya semakin meluas.
Tidak sebatas kesejahteraan masyarakat semata melainkan juga mencakup penanganan perubahan iklim yang berdampak pada sosial, ekonomi, lingkungan dan SDGs.
Ketua Forum Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Badan Usaha (TJSLBU), Mahir Bayasut mengatakan, kondisi ini menjadi salah satu tantangan yang akan dihadapi organisasi ini di masa depan.
Baca juga: Ingin Dongkrak Kinerja UMKM Lewat Program Gratis Ongkir, Ahok: Dana CSR BUMN Bisa Dimanfaatkan
"Perlu dipersiapkan strategi melalui program-program inovatif, adaptif dan terukur untuk dijalankan.
Dalam hal ini, dirinya juga menekankan pentingnya kolaborasi berbagai pihak untuk mengoptimalisasikan dampak program CSR," kata Mahir dalam keterangannya, Selasa (9/11/2021).
Dikatakannya, Forum TJSLBU harus menjadi wadah solusi, data dan ide sehingga apabila ada perusahaan yang kesulitan dalam membuat program yang tepat sasaran maka kami akan bantu memberikan data yang dibutuhkan oleh pemangku kepentingan untuk membuat program yang inovatif khususnya terkait sosial dan lingkungan.
Baca juga: Tanggung Jawab Sosial Lingkungan dan CSR Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Sebagai Stakeholder
"Lewat komitmen dan kolaborasi ini kita pasti bisa menghadapi tantangan tersebut,” katanya.
Selain dengan pemerintah pusat, kolaborasi lewat koordinasi juga diterapkan kepada 34 Forum TJSLBU Daerah yang tersebar di seluruh Indonesia.
Sejauh ini komunikasi rutin akan dilakukan untuk mengoptimalisasi efektifitas program Forum TJSLBU yang dilakukan secara serentak.
Baca juga: Konsisten Implementasi ESG, Pertamina Borong Penghargaan Nusantara CSR Award
Beberapa objektif dari program-program yang nantinya akan dijalankan, menurut Mahir menitikberatkan pada fungsi Forum TJSLBU, memberikan pemahaman CSR sesuai panduan global, kolaborasi seluruh pemangku kepentingan serta mendukung program pembangunan pemerintah.
Melalui serangkaian program-program tersebut, Mahir berharap kepemimpinannya akan membawa dampak positif pada permasalahan sosial serta pembangunan berkelanjutan.
“Harapannya Forum TJSLBU ini lebih memberikan manfaat dan nilai tambah, berdampak, berkolaborasi dengan banyak pihak agar semakin inklusif sebagai mitra pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan. Menjadikan forum CSR sebagai wadah solusi yang meringankan permasalahan sosial, turut aktif dalam penanganan climate change dan berkontribusi pada sustainable development,” katanya.