Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Pemerintah RI Salurkan 730 Ribu Dosis Vaksin Pentavalen ke Nigeria

Penyaluran 730.000 dosis vaksin itu disaksikan langsung oleh Dubes Nigeria Usman Ari Ogah, di Kantor Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang

Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Pemerintah RI Salurkan 730 Ribu Dosis Vaksin Pentavalen ke Nigeria
Tribunnews.com/Nitis Hawaroh
Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi serta Dubes Nigeria Usman Ari Ogah, di Kantor Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (28/5/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Republik Indonesia Sri Mulyani Indrawati, bersama Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi menyalurkan sebanyak 730.000 dosis vaksin Pentavalent ke Nigeria.

Penyaluran 730.000 dosis vaksin itu disaksikan langsung oleh Dubes Nigeria Usman Ari Ogah, di Kantor Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (28/5/2023).

Baca juga: Pesan Sri Mulyani ke Perry Warjiyo di Pelantikan Gubernur BI: Terus Jaga Stabilitas Sektor Keuangan

"This afternoon we are going to witness 730 thousand dose of vaccine pentavalent yang diproduksi biofarma. Pentavalent is gabungan enam vaksin, ini untuk difteri, polio, pertusis, tetanus, hepatitis b, dan hemofilus influenza type b," kata Sri Mulyani di Kawasan Tangerang, Banten, Minggu (28/5/2023).

Bendahara negara itu mengatakan, penyaluran vaksin Pentavalent merupakan kerja sama PT Biofarma atau Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Baca juga: Rapat dengan Menkeu Sri Mulyani, Demokrat dan PKS Minta Pemindahan Ibu Kota Nusantara Ditunda

Kata dia, hal itu menjadi salah satu program dalam mewujudkan Undang-undang Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) tahun 2022.

"Pengiriman vaksin Biofarma melakukan wujud amanat UU APBN 2022 yaitu beri hibah ke pemerintah asing atau lembaga asing yang harus memberi manfaat ekonomi bagi Indonesia sendiri, dan sesuai dengan amanat Presiden untuk terus melakukan dan memperkuat diplomasi ekonomi," jelasnya.

Berita Rekomendasi

Menkeu Sri Mulyani yang kerap disapa Ani berharap, penyaluran vaksin Pentavalent ke Nigeria ini bakal membantu melindungi anak-anak di Nigeria.

"Dengan vaksin ini, kita harap banyak anak yang bisa diproteksi di Nigeria. Indonesia dan Nigeria punya banyak kesamaan. Kita sama-sama negara berkembang dengan banyak populasi," papar Ani.

Di sisi lain, Ani mengharapkan penyaluran vaksin ke Nigeria ini dapat membuka peluang kerja sama bagi PT Biofarma dan badan usaha di Nigeria.

Baca juga: Pemerintah Beri Vaksin Kanker Serviks HPV Gratis Mulai Tahun Ini

"Saya berharap PT Biofarma sebagai BUMN akan menggunakan kesempatan ini, untuk makin membuka peluang. Baik dalam bentuk ekspor investasi dan kerja sama dengan badan usaha lain termasuk di Nigeria," tegasnya. 

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menambahkan, pengiriman vaksin pentavalen produksi Bio Farma ke Nigeria adalah refleksi dari spirit Bandung dan solidaritas antara dua negara dari the global South. 

"Penguatan solidaritas dan kerjasama termasuk kerjasama ekonomi antara negara-negara global south sangat penting. Artinya, menjadi lebih penting di tengah situasi dunia yang semakin terbelah," ungkapnya.

Kata Retno, pengiriman vaksin Pentavalent ini merupakan tahap pertama. Kata dia, dalam waktu dekat akan dilakukan pengiriman tahap kedua.

"Pengiriman vaksin ini diharapkan akan dapat membantu vaksinasi lebih dari 500.000 bayi di Nigeria. Dan Indonesia juga akan mengirim vaksin ke beberapa negara Afrika lainnya," ucap Retno.

Di sisi lain, Retno juga berharap penyaluran vaksin ini mampu mendorong kerja sama antara Indonesia dan Nigeria.

"Kerjasama di bidang vaksin merupakan salah satu yang patut dikembangkan di masa depan. Indonesia memiliki kapasitas untuk mengembangkan kerjasama ini. Kerjasama konkrit yang saling menguntungkan akan terus memberi makna dan spirit Bandung," tegasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas