Usai Pencoblosan Pilpres, IHSG dan Rupiah Kompak Menguat, Ini Sikap Pengusaha Hingga Pilihan Saham
Pada awal perdagangan, 269 saham mengalami kenaikan , 131 saham turun, dan 210 saham stagnan.
Editor: Seno Tri Sulistiyono
Saham pilihan Cheril berasal dari sektor konsumen primer yakni PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP), PT Mayora Indah Tbk (MYOR), PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN). Kemudian, saham ritel seperti PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI), PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) dan PT Matahari Department Store Tbk (LPPF).
Sikap Pengusaha
Pelaksana Tugas Harian Ketua Umum Kadin Indonesia, Yukki Nugrahawan Hanafi, mengatakan bahwa Kadin berpegang teguh pada prinsip netralitas dalam kontestasi Pemilu 2024 dan mendukung penyelenggaraan Pemilu yang jujur, adil, dan damai.
"Oleh karena itu, Kadin Indonesia mengakui hanya hasil resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang menentukan pemenang pemilu secara sah," kata Yukki dikutip dari keterangan tertulis, Kamis (15/2/2024).
Yukki pun mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk tetap menghormati proses pemilu dengan menunggu hasil perhitungan resmi dari KPU.
Selain itu, masyarakat juga diajak untuk tidak membuat kegaduhan dengan memprovokasi pihak-pihak lain.
"Kami berharap proses pengumuman pemilu berlangsung sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi, menjunjung tinggi kejujuran, keadilan, dan perdamaian, guna menjaga stabilitas sosial, politik, dan ekonomi negara," ujar Yukki.
Ia percaya bahwa kontestasi dalam pemilu adalah manifestasi dari proses demokrasi yang sehat.
Yukki bilang, selama 25 tahun, demokrasi telah menjadi warisan yang memperkuat fondasi kemajuan bangsa dan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
"Kadin Indonesia juga percaya bahwa visi Indonesia Emas 2045 sebagai cita-cita luhur bangsa hanya dapat dicapai melalui kolaborasi dan partisipasi aktif serta komitmen bersama seluruh elemen bangsa yang dilandasi semangat gotong royong dan persatuan," tutur Yukki.
"Mari kita tunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia mampu melaksanakan pemilu dengan matang dan bertanggung jawab," lanjutnya.