Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Dipimpin Luhut, Mari Elka hingga Chatib Basri Masuk Dewan Ekonomi Nasional, Tadi Dilantik Prabowo

Prabowo melantik Mari menjadi wakil Ketua DEN bersama dengan sejumlah orang lainnya yang dilantik menjadi anggota DEN.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Dipimpin Luhut, Mari Elka hingga Chatib Basri Masuk Dewan Ekonomi Nasional, Tadi Dilantik Prabowo
Tribunnews.com/Taufik Ismail
Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan, di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin, (21/10/2024). 

 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mari Elka Pangestu kembali dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Senin, (5/11/2024).

Sebelumnya, Mari Elka dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Perdagangan Internasional dan Kerja Sama Multilatera.

Kini Mari Elka  yang juga mantan Menteri Perdagangan era SBY tersebut dilantik menjadi Wakil Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN).


Prabowo melantik Mari menjadi wakil Ketua DEN bersama dengan sejumlah orang lainnya yang dilantik menjadi anggota DEN.

Pelantikan pejabat DEN tersebut dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 150/P Tahun 2024 tentang pengangkatan wakil ketua dan anggota Dewan Ekonomi Nasional.

Berita Rekomendasi

Acara pelantikan dimulai dengan dikumandangkannya lagu Indonesia Raya yang disusul pembacaan Keppres. Setelah itu Prabowo mengambil sumpah wakil dan para anggota dewan ekonomi nasional.

"Bahwa saya akan setia kepada undang-undang dasar negara Republik Indonesia tahun 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi dharma bakti saya pada bangsa dan negara," ujar Prabowo memimpin pembacaan sumpah.

"Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab" lanjutnya.

Setelah itu dilakukan penandatanganan berita acara pelantikan.

Turut hadir dalam acara pelantikan tersebut yakni Ketua Dewan Ekonomi Nasional Luhut Binsar Pandjaitan, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Pangan Zulkifli Hasan, Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar, Menteri Hukum Supratman Andi Agtas, Mensesneg Prasetyo Hadi, Menko PMK Pratikno, Pimpinan MPR Edy Baskoro, dan lainnya.

Sebelumnya Luhut telah dilantik sebagai ketua DEN bersama jajaran menteri lainnya di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Senin, 21 Oktober 2024.

Adapun mereka yang dilantik hari ini  yakni :

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas