Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Sri Mulyani : Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tahun 2024 Mentok di 5 Persen

Meski saat ini terjadi divergensi pertumbuhan ekonomi di dunia, KSSK menyebut perekonomian Indonesia masih mampu menunjukkan resiliensi.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Sri Mulyani : Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tahun 2024 Mentok di 5 Persen
Tribunnews/Lita Febriani
Konferensi pers Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) di Jakarta, Jumat (24/1/2025). 

TRIBUNNEWS, JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2024 mentok di angka 5 persen. 

"Ekonomi Indonesia kami perkirakan akan tumbuh 5 persen year on year untuk keseluruhan tahun 2024," kata Sri Mulyani di acara Konferensi Pers Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) di Jakarta, Jumat (24/1/2025). 

Meski saat ini terjadi divergensi pertumbuhan ekonomi di dunia, KSSK menyebut perekonomian Indonesia masih mampu menunjukkan resiliensi atau ketahanan.

Di mana pada triwulan ketiga, ekonomi Indonesia tumbuh 4,95 persen year on year. Pertumbuhan tersebut didukung oleh investasi, konsumsi rumah tangga dan pertumbuhan ekspor. 

"Di triwulan keempat ini, pertumbuhan ekonomi Indonesia diperkirakan akan tetap terjaga, ditopang oleh kenaikan investasi, terjaganya konsumsi rumah tangga dan belanja pemerintah pada akhir tahun," jelas Menkeu. 

Adanya pemilihan kepala daerah atau Pilkada pada November 2024, kemudian diikuti dengan musim libur di akhir tahun yakni Natal dan Tahun Baru menjadi faktor pendorong positif untuk prospek perekonomian di triwulan keempat 2024. 

Dari sisi eksternal perdagangan internasional Indonesia masih mencatatkan surplus. Pada saat yang sama indeks dari PMI manufaktur Indonesia pada bulan Desember 2024 kembali masuk ke zona ekspansif. 

Berita Rekomendasi

Selanjutnya, untuk proyeksi pertumbuhan ekonomi nasional tahun 2025 ini Sri Mulyani percaya diri tumbuh di level 5,2 persen. 

Baca juga: Menko Airlangga Ungkap Strategi Pemerintah untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi 2025

"Untuk tahun 2025 sesuai dengan pembahasan dengan DPR di APBN, pertumbuhan diperkirakan di 5,2 persen," ucapnya.

Artikel ini merupakan bagian dari inisiatif Lokal Asri yang berfokus pada lokalisasi nilai-nilai tujuan pembangunan berkelanjutan. Pelajari selengkapnya!

A member of

asia sustainability impact consortium

Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas