Rapat Paripurna, Dua Pimpinan DPR RI Kenakan Masker
Mereka mengapit Ketua DPR Puan Maharani dan Wakil Ketua Azis Syamsuddin, yang tidak mengenakan masker.
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua pimpinan DPR RI mengenakan masker saat menjalani rapat paripurna pembukaan masa persidangan III di gedung Nusantara, Senin (30/3/2020) siang.
Kedua pimpinan tersebut yaitu Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel dan Muhaimin Iskandar.
Keduanya terlihat mengenakan masker berwarna putih dan duduk di ujung sisi kanan dan kiri.
Mereka mengapit Ketua DPR Puan Maharani dan Wakil Ketua Azis Syamsuddin, yang tidak mengenakan masker.
Baca: Mahfud MD Sebut Karantina Mandiri oleh Daerah-daerah Justru Berbahaya, Ini Alasannya
Sementara, Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad tidak hadir mengikuti rapat paripurna.
Di sisi lain, anggota dewan yang hadir sebagian mengenakan masker seperti Anggota Komisi I Nurul Arifin, Anggota Komisi III Hinca Panjaitan, Anggota Komisi III Masinton Pasaribu.
Sedangkan yang tidak mengenakan masker, di antaranya Anggota Komisi VI Herman Khaeron, Wakil Ketua Komisi VI Arya Bima, dan lainnya.
Baca: Gugus Tugas Covid-19 Sebut Cairan Disinfektan Kurang Efektif Melindungi Manusia dari Virus Corona
Para anggota dewan pun duduk berjauhan, terpisah dua bangku satu dengan lainnya.
Sebelum masuk gedung Nusantara, anggota dewan melewati berbagai tahapan protokol corona, seperti cuci tangan, masuk bilik disinfektan, dan pengecekan suhu tubuh.