Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update Sebaran Corona di 34 Provinsi Indonesia, 19 Juli 2021, Jabar Sumbang Kasus Terbanyak 7.287

Informasi sebaran jumlah pasien virus corona per provinsi di Indonesia yang tercatat pada Senin (19/7/2021), Jawa Barat Sumbang Terbanyak 7.287 Kasus

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Sri Juliati
zoom-in Update Sebaran Corona di 34 Provinsi Indonesia, 19 Juli 2021, Jabar Sumbang Kasus Terbanyak 7.287
Freepik
Update Covid-19 per provinsi di Indonesia yang tercatat pada Senin (19/7/2021) 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut update informasi sebaran jumlah pasien virus corona atau Covid-19 per provinsi di Indonesia yang tercatat pada Senin (19/7/2021).

Tambahan kasus positif virus corona pada Senin (19/7/2021) tercatat sebanyak 34.257 orang.

Untuk diketahui, pada hari sebelumnya, Minggu (18/7/2021), jumlah kasus positif di Indonesia bertambah 44.721 orang dengan jumlah total 2.877.476 kasus.

Sementara itu, kini total kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 2.911.733 sejak pertama terkonfirmasi pada 2 Maret 2020 silam. 

Data tersebut dirilis oleh Kementerian Kesehatan pada Senin sore.

Baca juga: Arab Saudi: Tidak Ada Terdeteksi Kasus Covid-19 di Antara Jemaah Haji

Baca juga: Penularan Covid-19 di Pabrik Agresif, Buruh Minta Pemerintah Beri Sanksi Tegas ke Pengusaha

Kabar baiknya, ada sejumlah 32.217 pasien yang berhasil sembuh dari Covid-19.

Total jumlah pasien sembuh saat ini berjumlah 2.293.875 jiwa dari pasien sebelumnya yang sebanyak 2.261.658 jiwa.

BERITA TERKAIT

Sementara itu, jumlah pasien positif Covid-19 yang dinyatakan meninggal dunia juga bertambah sebanyak 1.338 pasien.

Jumlah ini  lebih banyak jumlah angka kematian di hari sebelumnya, yakni 1.093 orang dengan total 73.582 orang.

Dengan tambahan 1.338 pasien, maka jumlah total pasien meninggal dunia akibat virus corona pada hari ini menjadi 74.920 orang.

Baca juga: Soal Indonesia Darurat Militer, DPR Sebut Pemerintah Kesulitan Hambat Laju Penularan Corona

Baca juga: Bolehkah Vitamin Rutin Diberikan pada Anak di Masa Pandemi Covid-19? Simak Penjelasan Dokter

Penambahan kasus positif tersebut tersebar di seluruh provinsi di Indonesia.

Untuk melihat data lengkap persebarannya, berikut rincian data dari Kementerian Kesehatan di 34 provinsi di Indonesia:

- Jawa Barat: 7.287

- Jakarta 5.000

- Jawa Timur 4.423

- Jawa Tengah 4.042

- Banten 2.166

- DIY 1.992

- Kalimantan Timur 963

- Bali 837

- NTT 749

- Sumatera Barat 740

- Kep Riau 704

- Riau 680

- Lampung 650

- Sumatera Utara 611

- Sumatera Selatan 376

- Sulawesi Selatan 350

- Bangka Belitung 275

- Sulawesi Tengah 273

- Kalimantan Selatan 248

- NTB 228

- Maluku 215

- Jambi 207

- Papua 180

- Gorontalo 134

- Kalimantan Barat 130

- Kalimantan Utara 130

- Kalimantan Tengah 123

- Sulawesi Tenggara 123

- Bengkulu 116

- Maluku Utara 92

- Sulawesi Utara 70

- Papua Barat 70

- Sulawesi Barat 62

- Aceh 11

Dari data tersebut, dapat ditarik kesimpulan, wilayah Jawa Barat memiliki tingkat kasus positif tertinggi dengan kasus 7.287 orang.

Sementara, wilayah yang menjadi penyumbang terbanyak selanjutnya adalah DKI Jakarta dengan 5.000 kasus dan ketiga yakni wilayah Jawa Timur 4.423 kasus.

Wilayah selanjutnya yang menjadi penyumbang kasus positif adalah Jawa Tengah 4.042 kasus, dan yang berada di urutan kelima yakni wilayah Banten dengan 2.166 kasus.

(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani)

Baca berita lain terkait Penanganan Covid

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas