Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bocoran Hero Baru Mobile Legends, Novaria Calon Mage Terkuat yang Bisa Menembus Dinding

Kemampuan spesial yang dimiliki Novaria adalah menembus dinding setelah melepaskan skill keduanya.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Bocoran Hero Baru Mobile Legends, Novaria Calon Mage Terkuat yang Bisa Menembus Dinding
Tangkapan layar laman Gamingonphone dari Moonton Games
Hero baru Mobile Legends ke-120 yang bernama Novaria, rencananya dirilis akhir Maret 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah bocoran hero baru Mobile Legends yang bernama Novaria dengan role Mage.

Mengutip channel YouTube VY Gaming, Novaria telah rilis di Advanced Server Mobile Legends beberapa waktu lalu.

Untuk server original, Novaria dikabarkan rilis pada bulan depan atau akhir Maret 2023.

Baca juga: Bocoran Mobile Legends di Maret 2023: Event Menarik, Hadirkan Banyak Skin hingga Rilis Hero Novaria

Spesialisasi Novaria yakni Mage Burst dan Poke. Ia dapat mengisi posisi Midlane,

Kemampuan spesial yang dimiliki Novaria adalah menembus dinding setelah melepaskan skill keduanya.

Review Hero Baru Mobile Legends yang bernama Novaria
Review Hero Baru Mobile Legends yang bernama Novaria dengan role Mage.

Penjelasan Skill Novaria

  • Skill 1

Novaria bisa menjatuhkan meteor ke arah yang ditentukan.

Berita Rekomendasi

Meteor yang dijatuhkan Novaria memberikan Magic Damage yang setara dengan 100 + 25 persen total Magic Power.

Dan juga skill 1 Novaria memberikan Efek Slow sebesar 20 persen.

Hero lawan yang terkena skill Novaria dapat memberikan efek slow.

Jatuhnya meteor pertama kali juga diikuti serpihan-serpihan yang setara dengan 50 + 15 total Magic Power.

  • Skill 2

Novaria memanggil bola astral yang bisa memberikan Magic Damage setara dengan 150 + 40 persen total Magic Power.

Kemudian skill dua itu bisa digunakan dimanapun dan tidak harus ke target.

Menariknya, skill dua Novaria bisa menembus dimensi lain setelah bola astral kembali pada badannya.

Novaria bisa menembus semua rintangan di depannya, termasuk dinding selama 2 detik dan kamera menjadi zoom ke atas.

Tak sampai disitu, skill dua Novaria ini bisa digunakan menembak dua kali dengan jarak yang lumayan jauh.

Saat tembakan itu memberikan Magic Damage sebesar 300 + 80 total Magic Power.

  • Ultimate

Novaria menembakkan rantai astral yang bisa mengungkapkan posisi musuh selama 5 detik.

Selain itu bisa meningkatkan heatbox ukuran target sebesar 50 persen selama 5 detik.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas