Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadwal MPL ID Season 14 Week 6: Big Match ONIC vs RRQ, sang Landak Kuning Usung Misi Balas Dendam

Jadwal turnamen MPL ID Season 14 akan memasuki Week 6 pada Jumat (13/9) sore WIB. Terdapat duel big match yang mempertemukan Fnatic ONIC vs RRQ Hoshi.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal MPL ID Season 14 Week 6: Big Match ONIC vs RRQ, sang Landak Kuning Usung Misi Balas Dendam
Instagram ONIC Esports
Kegembiraan pemain Fnatic ONIC usai meraih kemenangan di MPL ID Season 14. Jadwal turnamen MPL ID Season 14 akan memasuki Week 6 pada Jumat (13/9) sore WIB. Terdapat duel big match yang mempertemukan Fnatic ONIC vs RRQ Hoshi. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia alias MPL ID Season 14 akan memasuki Week 6 pada Jumat (13/9) sore WIB.

Sebanyak 8 laga menarik akan menemani para pecinta skema kompetitif Mobile Legends hingga Minggu (15/9).

Dari 8 laga itu terdapat laga big match yang mempertemukan Fnatic ONIC vs RRQ Hoshi.

Duel ONIC vs RRQ akan berlangsung pada Sabtu (14/9) malam WIB di MPL Arena, Jakarta.

Sang Landak Kuning -julukan ONIC- mengusung misi balas dendam ke RRQ.

Pasalnya, ONIC sempat dipermalukan dengan skor 2-0 diMPL ID Season 14 pada Week 2 lalu.

Hasil MPL ID Season 14 antara RRQ Hoshi vs Fnatic ONIC, pada Sabtu (17/8/2024) malam WIB.
Hasil MPL ID Season 14 antara RRQ Hoshi vs Fnatic ONIC, pada Sabtu (17/8/2024) malam WIB. (Instagram Team RRQ)

Menilik rekor pertemuan kedua tim, RRQ Hoshi unggul saat melawan ONIC.

BERITA REKOMENDASI

Tercatat, RRQ Hoshi telah memenangkan 17 laga dari 22 laga di kompetisi resmi. Sedangkan ONIC menang sebanyak 15 kali, dikutip dari Liquipedia.

Meski begitu, RRQ Hoshi tak boleh terlena.

Pasalnya, ONIC merupakan juara bertahan MPL ID selama empat musim beruntun.

Baca juga: Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini, Senin 9 September 2024: Segera Tukar dan Dapatkan Item Gratis

Ya, ONIC berhasil menjuarai MPL ID Season 10 hingga Season 13 musim lalu.

Namun, performa ONIC kian menurun di MPL ID Season 14 ini.

ONIC yang biasanya menduduki peringkat pertama di babak fase grup, sang Landak Kuning saat ini bertengger di urutan ketiga di bawah RRQ Hoshi dan Bigetron Alpha.

Melawan RRQ, akan menjadi ajang kebangkitan ONIC sembari mencari poin demi lolos ke babak play-off.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas