Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadwal Playoff MPL PH Season 14 Hari Ini: ONIC Lawan Penakluk Team Liquid, AP Bren Jumpa Blacklist

Jadwal playoff MPL PH Season 14 pada hari ini, Kamis (17/10/2024). ONIC lawan penakluk Team Liquid PH, sedangkan AP Bren jumpa Blacklist.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Jadwal Playoff MPL PH Season 14 Hari Ini: ONIC Lawan Penakluk Team Liquid, AP Bren Jumpa Blacklist
Instagram MPL PH
Footage playoff MPL PH Season 14 - Jadwal playoff MPL PH Season 14 pada hari ini, Kamis (17/10/2024). ONIC lawan penakluk Team Liquid PH, sedangkan AP Bren jumpa Blacklist. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal playoff Mobile Legends Professional League Filipina Season 14 (MPL PH Season 14) pada hari ini, Kamis (17/10/2024).

Tersisa empat tim terbaik yang akan memastikan diri menjadi juara MPL PH Season 14.

Selain menjadi juara, dua tim yang berhasil menembus partai final akan mendapatkan tiket menuju M6 World Championship.

Adapun empat tim tersebut adalah Falcons AP Bren, Blacklist International, Fnatic ONIC PH dan Aurora.

Bagan Playoff MPL PH Season 14
Bagan Playoff MPL PH Season 14 pada hari Kamis (17/10/2024).

Uniknya, sang juara bertahan musim lalu yakni Team Liquid PH gagal menembus empat besar.

Tersingkirnya Team Liquid PH terjadi saat kalah pada playoff hari pertama kemarin saat melawan Aurora.

Adapun untuk Aurora, mereka akan melanjutkan perjalanannya melawan Fnatic ONIC PH pada hari ini.

Berita Rekomendasi

Fnatic ONIC PH sendiri tentu bukanlah lawan yang enteng. 

Pasalnya, sang Landak Kuning merupakan juara babak fase grup MPL ID Season 14. Fnatic ONIC PH hanya kalah sekali dan meraih 13 kemenangan.

Bermodalkan menang kontra Team Liquid PH, Aurora berharap tren positifnya akan terus terjaga hingga babak final.

Baca juga: Jadwal dan Bagan Play-off MPL ID Season 14: ONIC Ditunggu RRQ Hoshi, Bigetron Ketemu Musuh Bebuyutan

Bergeser ke laga lainnya, dua tim yang pernah meraih M-Series yakni Falcons AP Bren dan Blacklist International akan saling bentrok pada hari ini.

Ya, AP Bren merupakan juara M2 dan M5 World Championship.

Sedangkan Blacklist International juara M3 World Championship.

Tak ayal jika duel Falcons AP Bren vs Blacklist International dipastikan akan berjalan alot.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas