Ukraina Vs Inggris, Shevchenko Yakin Timnya Segenap Hati Patahkan Misi 'Membawa Pulang Sepakbola'
Andriy Shevchenko menyadari Inggris memang lebih superior dari timnya. Akan tetapi, bukan berarti Inggris tidak bisa dikalahkan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Timnas Inggris tengah dalam semangat membara pasca-mengirim pulang Jerman di babak 16 besar EURO 2020.
Motivasi mereka mewujudkan slogan 'Fottball's Coming Home' makin berlipat saat menghadapi Ukraina di babak perempatfinal.
Hal itu disadari oleh pelatih timnas Ukraina, Andriy Shevchenko.
Meski begitu, Sheva, sapaan Shevchenko percaya timnya mampu mengalahkan timnas Inggris di perempat final EURO 2020.
Timnas Ukraina berhasil memastikan satu slot di perempat final EURO 2020 usai menekuk timnas Swedia di babak 16 besar.
Baca juga: Prediksi Belgia vs Italia, Dahsyatnya Kualitas Lini Tengah Azzurri
Bermain di Hampden Park, Glasgow, Rabu (30/6/2021), Ukraina membungkam Swedia dengan skor 2-1.
Dua gol Ukraina dibukukan oleh Oleksandr Zinchenko (menit ke-27) dan Artem Dovbyk (120'+1).
Adapun Swedia hanya mampu menipiskan skor lewat Emil Forsberg (43').
Baca juga: Footballs Coming Home Membahana, Inggris Tak Pernah Punya Peluang Juara Sebaik Saat Ini
Keberhasilan Ukraina lolos ke babak 8 besar menjadi pencapaian bersejarah untuk mereka.
Ini adalah kali pertama Ukraina berhasil menembus babak perempat final Euro.
Pada dua edisi Piala Eropa sebelumnya, Ukraina selalu gugur pada babak penyisihan grup.
Sementara itu, dari edisi 1996 hingga 2008, mereka bahkan tak sanggup lolos ke putaran final.
Namun, para pemain Ukraina tak bisa lama-lama merayakan keberhasilan tersebut.
Pasalnya, di perempat final nanti, mereka sudah ditunggu timnas Inggris yang berhasil menyingkirkan timnas Jerman di fase knock-out dengan skor 2-0.
Baca juga: Jadwal & Prediksi Swiss Vs Spanyol, Bahaya Incar Tim Matador, Antara Juara dan Bencana
Duel Ukraina vs Inggris rencananya bakal digelar di Stadio Olimpico, Roma, Sabtu (3/7/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.
Di atas kertas, Inggris lebih diunggulkan untuk menang di laga ini.
Dalam ranking FIFA, The Three Lions menduduki peringkat keempat, sedangkan Ukraina hanya berada di posisi 24.
Performa Inggris juga jauh lebih meyakinkan dengan menang 3 kali, 1 kali imbang, dan belum kebobolan.
Baca juga: 15 Tahun Latih Jerman, Ini Kekecewaan dan Kekalahan Terburuk yang Pernah Dialami Joachim Loew
Andriy Shevchenko menyadari Inggris memang lebih superior dari timnya.
Akan tetapi, bukan berarti Inggris tidak bisa dikalahkan.
Menurutnya, bukan hal yang mustahil bagi Ukraina untuk menaklukkan Inggris.
"Inggris adalah tim yang hebat, mereka memiliki kedalaman skuad yang bagus, staf pelatih yang luar biasa, dan kami menyadari betapa sulitnya laga nanti," kata Shevchenko seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.
"Saya melihat seluruh pertandingan grup mereka, tetapi tidak melihat laga Inggris-Jerman."
"Mencetak gol melawan Inggris sangat sulit."
"Namun, Ukraina tidak boleh gentar."
"Sebaliknya, para pemain Ukraina harus termotivasi."
"Segalanya mungkin terjadi dalam sepak bola sebagaimana dalam hidup."
"Ukraina akan bermain sepenuh hati demi memberikan lebih banyak alasan untuk para suporter kami bersorak gembira," tutur juru taktik berusia 44 tahun ini menambahkan.