Operasi Pasar Beras Medium SPHP
Warga antre untuk membeli beras medium pada Operasi Pasar Beras Medium SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) di Taman Film, Kelurahan Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (19/2/2024). Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung dan Bulog menggelar Operasi Pasar Beras Medium SPHP sebagai upaya menstabilkan harga kebutuhan pokok terutama beras yang saat ini mengalami kenaikan bahkan di atas Harga Eceran Tertinggi (HET). Kegiatan ini akan digelar secara bergilir di 30 kecamatan di Kota Bandung dari 19 Februari hingga 1 Maret 2024. Dalam operasi pasar tersebut beras dijual Rp 53.000 per lima kilogram atau lebih murah dari harga pasar yang saat ini lebih dari Rp 16.000 per kilogram. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN